Bocoran DJI Osmo 360, Siap Saingi Insta360 X5?
Setelah bocoran DJI Mini 5 beberapa waktu lalu, kini giliran bocoran kamera 360 derajat dari DJI yang ikut terungkap. Perangkat ini kabarnya akan bernama DJI Osmo 360 dan jadi kamera 360 pertama buatan DJI.
Bocoran gambar dari tipster Hakasushi menunjukkan desain Osmo 360 yang mirip dengan Insta360 X5. Namun, bentuknya terlihat sedikit lebih pendek dan ringkas dibanding kompetitornya itu.
DJI disebut-sebut menyematkan sensor utama berukuran 1/1.3 inci, lebih besar dari Insta360 X4 yang hanya pakai sensor 1/2 inci. Ini bisa berarti kualitas gambar dan kemampuan low-light-nya bakal lebih baik.
Tak cuma itu, DJI Osmo 360 juga sudah muncul di database FCC, menandakan peluncurannya makin dekat. Foto-foto pengujian dari dokumen tersebut juga ikut bocor ke publik.

Beberapa detail yang terungkap termasuk layar sentuh, dukungan aplikasi DJI Mimo, dan baterai 1.959mAh. Sayangnya, spesifikasi lengkap kameranya masih dirahasiakan.
Kalau benar, ini akan jadi langkah baru DJI untuk masuk ke pasar kamera 360 yang selama ini didominasi Insta360. Apalagi, Insta360 baru saja merilis X5 dengan dukungan video 8K dan diserta chip AI baru.
Belum ada informasi soal kapan DJI Osmo 360 akan dirilis secara global. Tapi besar kemungkinan peluncuran perdananya akan dimulai dari pasar China. Menurut kalian, apakah DJI bakal sukses bersaing dengan Insta360 di segmen ini?
















