Adaptive Power Buat Baterai iPhone Lebih Awet dengan Kompensasi Performa

Author
Irham
Reading time:
June 12, 2025

Apple telah resmi memperkenalkan iOS 26 pada event WWDC 2025 sebagai penerus dari iOS 18. Versi baru ini membawa perubahan desain UI secara menyeluruh dan tentunya berbagai fitur baru untuk iPhone yang mendukung. Salah satunya adalah Adaptive Power.

Adaptive Power Baterai iPhone

Cara Mengaktifkan Fitur Adaptive Power

Fitur ini dapat diaktifkan di pengaturan sistem pada bagian yang sama dengan Low Power Mode. Saat Adaptive Power aktif dan persentase baterai iPhone tersisa 20%, sistem juga dapat mengaktifkan Low Power Mode secara otomatis. Tentunya hal ini bertujuan untuk memaksimalkan daya tahan baterai iPhone yang tersisa sebelum baterainya diisi kembali.

Meskipun sama-sama bertujuan untuk memperpanjang masa pakai iPhone, Adaptive Power dan Low Power Mode menggunakan cara yang berbeda dalam menghemat baterai. Saat Low Power Mode aktif, sistem hanya akan membatasi aktivitas yang berjalan di latar belakang seperti sinkronisasi email atau update cuaca. Berbeda dari Low Power Mode, Adaptive Power dapat melakukan beberapa penyesuaian sistem lebih jauh saat dibutuhkan.

Baca Juga: Samsung Sindir “Fitur-Fitur Baru” Apple • Jagat Gadget

Jika sistem mendeteksi penggunaan baterai lebih tinggi dari biasanya, sistem dapat secara otomatis melakukan penyesuaian seperti menurunkan kecerahan layar atau membuat beberapa aktivitas berjalan sedikit lambat (throttling) untuk mengurangi konsumsi baterai.

Sebagai bagian dari iOS 26, fitur ini sudah dapat dicoba pada iOS 26 Developer Beta 1 yang dirilis pada 9 Juni lalu untuk iPhone yang kompatibel. Selain Adaptive Power, Apple juga merilis beberapa fitur baru untuk monitoring baterai seperti estimasi waktu pengisian hingga penuh, persentase baterai saat ini, serta waktu dan level baterai saat terakhir kali diisi. Apple juga memberikan grafik penggunaan baterai harian dan mingguan serta notifikasi saat aplikasi tertentu menggunakan daya berlebih. (Hashfi)

Sumber

Load Comments

Reviews

January 27, 2026 - 0

Review Vinko S10-NC: TWS Kualitas Mumpuni, Harganya Kok Cuma Segini?!

Ini Vinko S10-NC, TWS yang saya jamin terjangkau tapi punya…
January 24, 2026 - 0

Review OPPO Reno15 Pro Max 5G: OPPO Reno Series Pengalaman Pakainya Mirip Flagship

Ini adalah OPPO Reno15 Pro Max 5G, smartphone terbaru OPPO…
January 23, 2026 - 0

Review HUAWEI nova 14 Pro: Kamera Flagship di Harga Rp 8 Jutaan?!

Fitur Kamera Flagship HUAWEI, sekarang ada di nova! Budget kalian…
January 22, 2026 - 0

Review Redmi Note 15 5G: Smartphone Rp 3 Jutaan Desain Keren, Body Tipis, dan All Rounder dari Redmi!

Ini adalah Redmi Note 15 5G, Smartphone baru dari Redmi…

Accessories

February 21, 2025 - 0

Review Baseus Bowie MC1: OWS Tampilan Unik Dengan Harga Terjangkau!

Ini adalah Baseus Bowie MC1, OWS atau Open Wearable Stereo …
June 18, 2024 - 0

Review Kiip TH90: Wireless Headphone Over-Ear Rp 300 ribuan, Suara Makin Lama Makin Bagus

Mencari headphone berkualitas dengan harga terjangkau sering kali menantang, tapi…
April 23, 2024 - 0

Dua Speaker Bluetooth Tahan Air Xiaomi Terindikasi Akan Masuk Indonesia

Beberapa waktu lalu Xiaomi memperkenalkan dua speaker Bluetooth untuk keperluan…
December 27, 2023 - 0

Review CMF Buds Pro: Rp 700 Ribuan, Suara Jernih dan Punya Tiga Mode ANC

Nothing memasarkan produk baru lewat sub-brand baru mereka yaitu CMF,…

Wearables

January 27, 2026 - 0

Review Vinko S10-NC: TWS Kualitas Mumpuni, Harganya Kok Cuma Segini?!

Ini Vinko S10-NC, TWS yang saya jamin terjangkau tapi punya…
January 9, 2026 - 0

Review Huawei FreeClip 2: OWS Premium, Nyaman Dipakai, Audio Mumpuni, Naik Kelas!

Ini Huawei FreeClip 2! Secara umum desain buds-nya mungkin mirip…