Apple Bakal Dapat 15 Persen Dari WeChat
Apple dan Tencent akhirnya mencapai titik temu untuk urusan monetisasi di dalam ekosistem WeChat. Kesepakatan baru ini membuat Apple mulai menangani pembayaran untuk mini apps dan game WeChat di perangkat iOS, sesuatu yang sebelumnya berada sepenuhnya di luar jangkauan App Store.

Selama ini, transaksi dalam ekosistem WeChat tidak pernah melewati sistem Apple sehingga perusahaan tersebut tidak mendapat pendapatan apa pun. Situasinya berubah karena Apple kini akan menerima potongan 15 persen dari setiap pembelian di mini apps dan game WeChat yang berjalan di iPhone.
Baca Juga: Spotify Luncurkan Tiga Paket Premium Baru, Varian Tertinggi Dukung Lossless Audio! • Jagat Gadget
Lebih Rendah Dari Tarif Apple Biasanya
Potongan tersebut lebih rendah dari tarif standar App Store yang biasanya 30 persen. Namun bagi Apple, pasar WeChat terlalu besar untuk diabaikan. Dengan 1,41 miliar pengguna aktif bulanan, potensi pendapatannya bisa mencapai ratusan juta dolar per tahun.
Kesepakatan ini bukan keputusan cepat. Negosiasi antara Apple dan Tencent berlangsung lebih dari satu tahun sampai kedua perusahaan menemukan skema yang dinilai sama-sama menguntungkan. Kini, ekosistem WeChat di iOS bergerak ke arah baru dan makin terintegrasi dengan sistem pembayaran Apple.
Bagaimana menurut kalian, apakah kerja sama ini akan mengubah dinamika industri aplikasi di Tiongkok ke depan?















