Samsung Siapkan Perlindungan Ekstra Untuk Layar Galaxy Z Trifold
Layar foldable sudah dikenal mahal untuk diganti, dan ide layar yang bisa dilipat tiga bagian jelas membuat konsumen berpikir lebih panjang. Bagaiamana kalau sampai terjadi kerusakan? Bisa-bisa harganya seperti beli smartphone layar konvensional yang baru.

Diskon Perbaikan Layar Galaxy Z Trifold
Nah, bersamaan dengan dirilisnya Galaxy Z TriFold, Samsung menyiapkan perlindungan ekstra untuk pembelinya. Perangkat ini sendiri mulai dijual di Korea Selatan pada 12 Desember. Samsung menawarkan potongan 50 persen untuk biaya perbaikan layar, berlaku satu kali untuk setiap unit.
TriFold membawa layar fleksibel 10 inci di bagian dalam, yang mana ini belum memiliki perlindungan kuat seperti layar covernya. Sementara layar cover 6,5 incinya sudah dilapisi Gorilla Glass Ceramic 2. Hanya saja, Samsung belum menjelaskan apakah diskon ini mencakup kedua layar atau hanya salah satunya.
Baca Juga: Galaxy Z TriFold Diperkenalkan, Smartphone Layar Lipat Tiga Pertama dari Samsung • Jagat Gadget
Biaya penggantian layar juga belum diumumkan, jadi nilai pasti dari potongan tersebut masih menunggu informasi lanjutan. Samsung menyebut detail tambahan akan muncul dalam beberapa minggu ke depan setelah perangkat beredar di pasar.
Dalam paket penjualan, Galaxy Z TriFold dikirim bersama charger 45W dan casing. Harga perangkat berada di kisaran 2.450 dolar AS dan tersedia dalam warna Crafted Black. Setelah Korea Selatan, Samsung berencana membawanya ke China, Taiwan, Singapura, UEA, dan Amerika Serikat.
Melihat perhatian besar ke biaya perbaikan sejak hari pertama, pengguna mungkin mulai mempertimbangkan seberapa menarik konsep layar tiga lipatan ini jika potensi pengeluarannya juga ikut tumbuh bersama inovasinya.















