Xiaomi Bakal Rilis Smartphone 10000 mAh, Berbodi Ramping
Rumor soal baterai jumbo di smartphone kembali menguat. Xiaomi disebut tidak berhenti di angka 9.000 mAh yang akan dibawa Redmi Turbo 5 Pro. Tahun depan, perusahaan ini dikabarkan menyiapkan smartphone dengan baterai 10.000 mAh, lengkap dengan pengisian cepat kabel 100W dan pengisian nirkabel berkecepatan tinggi.

Kabar ini dibagikan oleh leakster ternama Weibo, yaitu Digital Chat Station. Menariknya, kapasitas sebesar itu tidak membuat desainnya mengorbankan ketebalan. Smartphone tersebut disebut tetap ramping, dengan bodi di bawah 8,5 mm. Jika rumor ini akurat, Xiaomi berpotensi memecahkan anggapan lama bahwa baterai besar selalu identik dengan perangkat tebal dan berat.
Masih belum jelas perangkat ini akan hadir dengan merek Xiaomi, Redmi, atau Poco. Namun arah pengembangannya cukup jelas, yakni mengejar daya tahan baterai yang bisa dipakai lebih dari satu hari, bahkan untuk penggunaan berat.
Baca Juga: Qualcomm Umumkan SoC Snapdragon 6s 4G Gen 2 dan Snapdragon 4 Gen 4
Smartphone Xiaomi Bakal Saingi Honor Win
Di sisi lain, Honor juga menyiapkan perangkat dengan pendekatan serupa.
Untuk spesifikasi, Honor Win disebut-sebut akan memakai Snapdragon 8 Elite, sementara varian Pro mengandalkan Snapdragon 8 Elite Gen 5. Keduanya diperkirakan mengusung layar OLED 6,8 inci beresolusi 1.5K dengan refresh rate tinggi.
Salah satu model juga dirumorkan membawa baterai 10.000 mAh dengan dukungan pengisian 100W. Jika benar, ini akan bersaing dengan produk Xiaomi yang dibahas di awal.
Jika Xiaomi dan Honor benar-benar merealisasikan smartphone dengan baterai sebesar ini dalam waktu dekat, standar baru soal daya tahan baterai tampaknya mulai terbentuk. Pertanyaannya sekarang, seberapa besar perubahan ini akan memengaruhi cara pengguna memilih smartphone ke depannya.

















