ZTE Persiapkan Nubia Z18S dengan Dua Layar

Reading time:
July 2, 2018
nubia dual layar

ZTE sebagai salah satu vendor smartphone ternama asal Tiongkok, dikabarkan tengah menyiapkan smartphone terbaru, yakni Nubia Z18S. Smartphone tersebut kabarnya bakal hadir dengan fitur unggulan berupa penggunaan dua layar.

Seperti berita yang kami kutip dari smartplay.wang  yang menampilkan gambar yang dipercaya digunakan untuk material promosi dari smartphone ZTE Nubia Z18S, sama seperti smartphone seri Nubia lainya,  ZTE akan menempatkan smartphone ini di kelas flagship seperti kehadiran layar dengan bezel tipis yang mengikuti tren layar smartphone terkini, seperti fullview display dari Vivo atau infinity display dari Samsung.

fullview display

Menariknya lagi, ZTE menghadirkan pula layar kedua yang berada di bagian belakang smartphone. Sayangnya belum diketahui fungsi lengkap dari layar kedua tersebut seperti apa. Namun, apabila melihat gambar di atas menunjukan layar kedua tersebut bisa digunakan layaknya layar utama biasa, mulai dari untuk photo, navigasi menu hingga bisa hadirkan fitur screensaver layaknya always on dari Samsung.

Belum ada informasi lengkap mengenai spesifikasi dari smartphone ini. Dengan kehadiran layar kedua dari Nubia Z18S ada kemungkinan ini merupakan solusi ZTE untuk bersaing dengan smartphone lain seperti Vivo Nex dan Oppo Find X. Dengan layar kedua di belakang juga ZTE tidak perlu hadirkan kamera depan untuk selfie, karena pengguna bisa menggunakan kamera utama dengan layar tambahan tersebut. Sementara ini belum ada info mengenai kapan Nubia Z18S akan dirilis ke pasaran.

Tags:

Load Comments

Reviews

January 27, 2026 - 0

Review Vinko S10-NC: TWS Kualitas Mumpuni, Harganya Kok Cuma Segini?!

Ini Vinko S10-NC, TWS yang saya jamin terjangkau tapi punya…
January 24, 2026 - 0

Review OPPO Reno15 Pro Max 5G: OPPO Reno Series Pengalaman Pakainya Mirip Flagship

Ini adalah OPPO Reno15 Pro Max 5G, smartphone terbaru OPPO…
January 23, 2026 - 0

Review HUAWEI nova 14 Pro: Kamera Flagship di Harga Rp 8 Jutaan?!

Fitur Kamera Flagship HUAWEI, sekarang ada di nova! Budget kalian…
January 22, 2026 - 0

Review Redmi Note 15 5G: Smartphone Rp 3 Jutaan Desain Keren, Body Tipis, dan All Rounder dari Redmi!

Ini adalah Redmi Note 15 5G, Smartphone baru dari Redmi…

Accessories

February 21, 2025 - 0

Review Baseus Bowie MC1: OWS Tampilan Unik Dengan Harga Terjangkau!

Ini adalah Baseus Bowie MC1, OWS atau Open Wearable Stereo …
June 18, 2024 - 0

Review Kiip TH90: Wireless Headphone Over-Ear Rp 300 ribuan, Suara Makin Lama Makin Bagus

Mencari headphone berkualitas dengan harga terjangkau sering kali menantang, tapi…
April 23, 2024 - 0

Dua Speaker Bluetooth Tahan Air Xiaomi Terindikasi Akan Masuk Indonesia

Beberapa waktu lalu Xiaomi memperkenalkan dua speaker Bluetooth untuk keperluan…
December 27, 2023 - 0

Review CMF Buds Pro: Rp 700 Ribuan, Suara Jernih dan Punya Tiga Mode ANC

Nothing memasarkan produk baru lewat sub-brand baru mereka yaitu CMF,…

Wearables

January 27, 2026 - 0

Review Vinko S10-NC: TWS Kualitas Mumpuni, Harganya Kok Cuma Segini?!

Ini Vinko S10-NC, TWS yang saya jamin terjangkau tapi punya…
January 9, 2026 - 0

Review Huawei FreeClip 2: OWS Premium, Nyaman Dipakai, Audio Mumpuni, Naik Kelas!

Ini Huawei FreeClip 2! Secara umum desain buds-nya mungkin mirip…