Insta360 X5 Resmi Dirilis, Kini Dukung Video 8K dengan Sensor Lebih Besar

Author
Mahfud
Reading time:
April 25, 2025

Insta360 baru saja meluncurkan action cam alias kamera aksi terbarunya, Insta360 X5. Kamera ini hadir membawa banyak peningkatan dibanding pendahulunya, Insta360 X4. Apa saja dan berapa harganya di Indonesia?

insta360 x5

Salah satu upgrade paling mencolok adalah penggunaan sensor 1/1.28 inci yang jauh lebih besar dari sensor 1/2 inci di X4. Ukuran sensor yang lebih besar ini sangat berguna untuk pengambilan gambar di kondisi cahaya minim atau malam hari.

Kamera ini juga dibekali prosesor gambar baru Triple AI Chip yang diklaim menawarkan performa 140% lebih baik dan mampu merekam hingga resolusi 11K. Tapi hasil akhirnya akan diturunkan menjadi video 8K di 30 FPS agar detail gambar tetap maksimal.

Insta360 X5 juga bisa merekam video HDR secara stabil hingga resolusi 5.7K di 60 FPS. Selain itu, ada fitur baru bernama PureVideo yang berfungsi untuk mengurangi noise dan memperbaiki dynamic range saat merekam.

Daya tahan baterainya juga meningkat berkat baterai 2.400 mAh yang mampu merekam hingga 185 menit. Sudah ada rating IP68. Yang menarik, Insta360 X5 kini mendukung lensa yang bisa diganti.

Melansir dari akun Instagram resminya, Insta360 X5 sudah bisa dibeli di Indonesia dengan harga Rp9.920.000, tapi saat ini masih eksklusif di Blibli. Siapa nih yang udah ngincer action cam terbaru dari Insta360 ini?

Load Comments

Reviews

January 27, 2026 - 0

Review Vinko S10-NC: TWS Kualitas Mumpuni, Harganya Kok Cuma Segini?!

Ini Vinko S10-NC, TWS yang saya jamin terjangkau tapi punya…
January 24, 2026 - 0

Review OPPO Reno15 Pro Max 5G: OPPO Reno Series Pengalaman Pakainya Mirip Flagship

Ini adalah OPPO Reno15 Pro Max 5G, smartphone terbaru OPPO…
January 23, 2026 - 0

Review HUAWEI nova 14 Pro: Kamera Flagship di Harga Rp 8 Jutaan?!

Fitur Kamera Flagship HUAWEI, sekarang ada di nova! Budget kalian…
January 22, 2026 - 0

Review Redmi Note 15 5G: Smartphone Rp 3 Jutaan Desain Keren, Body Tipis, dan All Rounder dari Redmi!

Ini adalah Redmi Note 15 5G, Smartphone baru dari Redmi…

Accessories

February 21, 2025 - 0

Review Baseus Bowie MC1: OWS Tampilan Unik Dengan Harga Terjangkau!

Ini adalah Baseus Bowie MC1, OWS atau Open Wearable Stereo …
June 18, 2024 - 0

Review Kiip TH90: Wireless Headphone Over-Ear Rp 300 ribuan, Suara Makin Lama Makin Bagus

Mencari headphone berkualitas dengan harga terjangkau sering kali menantang, tapi…
April 23, 2024 - 0

Dua Speaker Bluetooth Tahan Air Xiaomi Terindikasi Akan Masuk Indonesia

Beberapa waktu lalu Xiaomi memperkenalkan dua speaker Bluetooth untuk keperluan…
December 27, 2023 - 0

Review CMF Buds Pro: Rp 700 Ribuan, Suara Jernih dan Punya Tiga Mode ANC

Nothing memasarkan produk baru lewat sub-brand baru mereka yaitu CMF,…

Wearables

January 27, 2026 - 0

Review Vinko S10-NC: TWS Kualitas Mumpuni, Harganya Kok Cuma Segini?!

Ini Vinko S10-NC, TWS yang saya jamin terjangkau tapi punya…
January 9, 2026 - 0

Review Huawei FreeClip 2: OWS Premium, Nyaman Dipakai, Audio Mumpuni, Naik Kelas!

Ini Huawei FreeClip 2! Secara umum desain buds-nya mungkin mirip…