Xiaomi Rilis Power Bank Terbaru: 10 Ribu mAh, Kabel Bawaan, Layar, dan Fast Charging 45W

Author
Irham
Reading time:
June 20, 2025

Apakah power bank masih dibutuhkan saat ini? Yang pasti Xiaomi baru saja merilis Xiaomi Power Bank 10000 45W, untuk menjawab kebutuhan tersebut. Power bank ini tak cuma kapasitas baterainya yang besar, tapi juga menawarkan fitur-fitur praktis yang cukup menarik di kelasnya.

Xiaomi powerbank 10000 45W

Fitur dan Keunggulan Xiaomi Power Bank 10000

Yang pertama, powerbank ini sudah punya kabel USB-C bawaan yang menempel rapi di bodi. Buat yang sering lupa bawa kabel, ini jelas solusi yang menyenangkan. Ditambah lagi, masih ada dua port tambahan—satu USB-C dan satu USB-A. Ini memungkinkan pengguna mengisi tiga perangkat sekaligus. Mulai dari smartphone, tablet, sampai smartwatch, semuanya bisa ikut terisi dalam satu waktu.

Keunggulan lainnya yang dimiliki oleh powerbank ini yaitu kemampuan fast charging 45W. Artinya, buat pengguna smartphone dengan dukungan pengisian cepat, power bank ini bisa jadi andalan.

Xiaomi powerbank 10000 45W

Tidak cuma itu, proses isi ulang ke unit power bank-nya sendiri juga tidak kalah cepat, dengan dukungan input hingga 30W. Jadi tak perlu lama-lama saat mengisi powerbank, meskipun kapasitasnya besar.

Xiaomi juga menyematkan layar kecil di bagian depan. Fungsinya sederhana, hanya untuk menampilkan sisa baterai dan status pengisian. Tapi dari sisi pengalaman pengguna, ini jauh lebih nyaman dibanding cuma nebak-nebak sisa daya lewat indikator lampu.

Baca Juga: Bose SoundLink Plus Diluncurkan, Speaker Outdoor Tahan Hingga 20 Jam • Jagat Gadget

Dari segi desain, Xiaomi mempertahankan gaya ringkas dan ringan. Cocok dibawa bepergian tanpa bikin tas jadi sesak. Pilihan warnanya ada empat, dan secara keseluruhan tampilannya cukup modern. Tidak lupa, ada sistem proteksi 9 lapis yang menjaga proses pengisian tetap aman dari berbagai risiko kelistrikan.

Harga awalnya dibanderol CNY 179 atau sekitar Rp400 ribuan. Tapi itu hanya selama masa crowdfunding di Tiongkok. Setelahnya, harganya naik jadi CNY 199 atau sekitar Rp450 ribuan. Sayangnya, belum ada kabar, kapan atau apakah power bank ini bakal dijual secara global.

Sumber

Load Comments

Reviews

January 27, 2026 - 0

Review Vinko S10-NC: TWS Kualitas Mumpuni, Harganya Kok Cuma Segini?!

Ini Vinko S10-NC, TWS yang saya jamin terjangkau tapi punya…
January 24, 2026 - 0

Review OPPO Reno15 Pro Max 5G: OPPO Reno Series Pengalaman Pakainya Mirip Flagship

Ini adalah OPPO Reno15 Pro Max 5G, smartphone terbaru OPPO…
January 23, 2026 - 0

Review HUAWEI nova 14 Pro: Kamera Flagship di Harga Rp 8 Jutaan?!

Fitur Kamera Flagship HUAWEI, sekarang ada di nova! Budget kalian…
January 22, 2026 - 0

Review Redmi Note 15 5G: Smartphone Rp 3 Jutaan Desain Keren, Body Tipis, dan All Rounder dari Redmi!

Ini adalah Redmi Note 15 5G, Smartphone baru dari Redmi…

Accessories

February 21, 2025 - 0

Review Baseus Bowie MC1: OWS Tampilan Unik Dengan Harga Terjangkau!

Ini adalah Baseus Bowie MC1, OWS atau Open Wearable Stereo …
June 18, 2024 - 0

Review Kiip TH90: Wireless Headphone Over-Ear Rp 300 ribuan, Suara Makin Lama Makin Bagus

Mencari headphone berkualitas dengan harga terjangkau sering kali menantang, tapi…
April 23, 2024 - 0

Dua Speaker Bluetooth Tahan Air Xiaomi Terindikasi Akan Masuk Indonesia

Beberapa waktu lalu Xiaomi memperkenalkan dua speaker Bluetooth untuk keperluan…
December 27, 2023 - 0

Review CMF Buds Pro: Rp 700 Ribuan, Suara Jernih dan Punya Tiga Mode ANC

Nothing memasarkan produk baru lewat sub-brand baru mereka yaitu CMF,…

Wearables

January 27, 2026 - 0

Review Vinko S10-NC: TWS Kualitas Mumpuni, Harganya Kok Cuma Segini?!

Ini Vinko S10-NC, TWS yang saya jamin terjangkau tapi punya…
January 9, 2026 - 0

Review Huawei FreeClip 2: OWS Premium, Nyaman Dipakai, Audio Mumpuni, Naik Kelas!

Ini Huawei FreeClip 2! Secara umum desain buds-nya mungkin mirip…