Circle to Search Kini Bisa Dipakai Deteksi Pesan Scam!
Google menambahkan fungsi baru pada Circle to Search. Fitur tersebut sekarang tidak hanya bisa dipakai untuk pencarian visual hingga menerjemahkan gambar, tapi bisa juga dipakai untuk mengecek pesan atau SMS yang kita terima merupakan scam atau bukan.
Ya, penipuan digital sekarang makin canggih mulai dari pesan hadiah palsu, link login, sampai chat bank fiktif. Bagi sebagian orang tak jarang mereka susah membedakan mana yang asli dan mana yang jebakan, terutama para orang tua yang kurang melek teknologi.
Nah, lewat update yang baru-baru ini rilis di Android dan iOS, Circle to Search bisa dipakai untuk mendeteksi pesan scam langsung di layar. Dengan bantuan AI, fitur tersebut bakal menilai apakah pesan teks mencurigakan dan memberi kita peringatan.
Cukup tekan lama Home atau navbar, lalu lingkari pesan mencurigakan baik di aplikasi SMS, WhatsApp, dan lainnya. Google akan menampilkan hasil analisis apakah pesan itu termasuk scam atau aman lewat AI Summary di Google Search.
Buat smartphone yang belum memiliki dukungan Circle to Search, fungsi deteksi scam ini juga hadir di Google Lens lewat aplikasi Google. Caranya juga tidak kalah gampang, cukup screenshot dan biarkan Google Lens menganalisis isi pesannya.
Baca Juga: Instagram Batasi Cuma Tiga Hashtag Per Postingan? • Jagat Gadget
Fitur ini sendiri sangat cocok buat diajarkan ke orang tua atau mereka yang kurang melek teknologi agar terhindar dari penipuan scam. Dengan begitu, mereka bisa lebih aware dan dapat membedakan mana pesan asli dan mana yang palsu. Kalian sendiri, udah bisa bedain pesan scam atau belum nih?
















