Kantongi TKDN, Motorola Signature Bersiap Masuk ke Indonesia!

Author
Mahfud
Reading time:
January 20, 2026

Motorola Signature diumumkan di CES 2026 pada awal Januari ini. Kini, pertanda kehadirannya di Indonesia sudah mulai terlihat dengan kemunculan perangkat tersebut dalam database sertifikasi TKDN dari Kemenperin.

motorola signature

Motorola Signature yang diketahui punya nomor model XT2603-1 berhasil lolos sertifikasi dengan nilai TKDN sebesar 36.45%. Menyasar kelas ultra-premium, smartphone satu ini dibekali spesifikasi yang sangat menarik.

motorola signature tkdn

Dapur pacu utamanya mengandalkan Snapdragon 8 Gen 5, yang diposisikan tepat di bawah Snapdragon 8 Elite Gen 5. SoC ini sudah menggunakan teknologi proses 3nm serta membawa engine AI khusus.

motorola signature menggunakan layar cruved 6,8 inci Extreme AMOLED dengan dukungan Dolby Vision. Desainnya ramping, tapi hadir dengan baterai silicon-carbon berkapasitas 5.200mAh serta dukungan fast charging 90W.

Untuk audionya diperkuat dengan Dolby Atmos dan sistem Sound by Bose, untuk menghadirkan kualitas suara yang lebih kaya saat menikmati konten multimedia maupun bermain game.\

Motorola Signature 1

Sektor kamera menjadi salah satu pembeda utama dari seri baru Motorola ini. Motorola signature dibekali empat kamera 50 MP dalam satu perangkat, konfigurasi yang jarang ditemui pada smartphone dengan profil setipis ini.

Motorola juga menyiapkan dukungan jangka panjang hingga tujuh tahun pembaruan Android OS dan keamanan, dilengkapi layanan white-glove assistance on-demand sebagai bagian dari pengalaman eksklusif seri ini.

Meski sudah diumumkan, Motorola belum mengungkap ketersediaan dari ponsel ini di pasar global. Kendati demikian, kemunculannya di TKDN bisa jadi pertanda kuat kalau Motorola Signature juga bakal “mampir” ke pasar Indonesia.

Load Comments

Reviews

January 27, 2026 - 0

Review Vinko S10-NC: TWS Kualitas Mumpuni, Harganya Kok Cuma Segini?!

Ini Vinko S10-NC, TWS yang saya jamin terjangkau tapi punya…
January 24, 2026 - 0

Review OPPO Reno15 Pro Max 5G: OPPO Reno Series Pengalaman Pakainya Mirip Flagship

Ini adalah OPPO Reno15 Pro Max 5G, smartphone terbaru OPPO…
January 23, 2026 - 0

Review HUAWEI nova 14 Pro: Kamera Flagship di Harga Rp 8 Jutaan?!

Fitur Kamera Flagship HUAWEI, sekarang ada di nova! Budget kalian…
January 22, 2026 - 0

Review Redmi Note 15 5G: Smartphone Rp 3 Jutaan Desain Keren, Body Tipis, dan All Rounder dari Redmi!

Ini adalah Redmi Note 15 5G, Smartphone baru dari Redmi…

Accessories

February 21, 2025 - 0

Review Baseus Bowie MC1: OWS Tampilan Unik Dengan Harga Terjangkau!

Ini adalah Baseus Bowie MC1, OWS atau Open Wearable Stereo …
June 18, 2024 - 0

Review Kiip TH90: Wireless Headphone Over-Ear Rp 300 ribuan, Suara Makin Lama Makin Bagus

Mencari headphone berkualitas dengan harga terjangkau sering kali menantang, tapi…
April 23, 2024 - 0

Dua Speaker Bluetooth Tahan Air Xiaomi Terindikasi Akan Masuk Indonesia

Beberapa waktu lalu Xiaomi memperkenalkan dua speaker Bluetooth untuk keperluan…
December 27, 2023 - 0

Review CMF Buds Pro: Rp 700 Ribuan, Suara Jernih dan Punya Tiga Mode ANC

Nothing memasarkan produk baru lewat sub-brand baru mereka yaitu CMF,…

Wearables

January 27, 2026 - 0

Review Vinko S10-NC: TWS Kualitas Mumpuni, Harganya Kok Cuma Segini?!

Ini Vinko S10-NC, TWS yang saya jamin terjangkau tapi punya…
January 9, 2026 - 0

Review Huawei FreeClip 2: OWS Premium, Nyaman Dipakai, Audio Mumpuni, Naik Kelas!

Ini Huawei FreeClip 2! Secara umum desain buds-nya mungkin mirip…