Review Lenovo K6 Note: Komposisi Pas!

Author
Irham
Reading time:
August 10, 2017

Lenovo meluncurkan seri K6 Note di tahun 2017, dan menjadi pilihan baru bagi pengguna smartphone untuk pengguna yang menginginkan produk yang memuaskan dalam hal multimedia. K6 Note merupakan penerus dari generasi sebelumnya yang sempat mampir di tanah air yaitu Lenovo K4 Note.

K6 Note tentunya membawa beberapa peningkatan dibandingkan dengan generasi pendahulunya. Mulai dari desain dan spesifikasi yang digunakan. K6 Note juga mendukung untuk aktivitas multimedia dengan ANTVR seperti yang dihadirkan di perangkat K4 Note. Lalu seperti apa saja peningkatan yang dibawa oleh Lenovo K6 Note? Perangkat ini dibanderol dengan harga 2 jutaan, apakah mampu  bersaing dengan perangkat lain di kelas harga yang sama?

Mari kita bahas lebih lanjut mengenai produk yang satu ini!

Desain

Lenovo-K6-Note-7 Lenovo K6 Note terlihat lebih menawan dibandingkan Lenovo K4 Note, karena Lenovo K6 Note kini hadir dengan desain metal unibody yang terlihat solid. Meski sebenarnya secara sekilas, produk ini juga mirip dengan produk-produk dari brand tetangga, tapi setidaknya untuk pilihan warna abu-abu yang sedang mampir di meja kami ini terlihat cukup menarik dibanding pilihan warna lain yang juga tersedia seperti Gold dan Silver.

Lenovo-K6-Note-8

Terlihat dari belakang, Lenovo K6 Note mempunyai sensor tiga bagian terpisah, yaitu back cover dengan penampang terbesar memiliki material metal, serta ujung bagian atas dan  bawah memiliki material polycarbonate. Diantara dua material berbeda tersebut, diberi garis dengan aksen chrome. Tidak begitu spesial untuk tampilan belakang bagian dari produk yang satu ini.

Lenovo-K6-Note-4

Terdapat modul kamera yang tampak sedikit menonjol, dilengkapi pula dengan lampu flash LED dual tone di bagian bawahnya. Lagi, dibawah modul kamera terdapat modul fingerprint berbentuk bulat. Di ujung bagian bawah terdapat logo Lenovo dengan ukuran yang tidak terlalu besar.

Lenovo-K6-Note-11

Menuju penampang bagian depan, Lenovo K6 Note memiliki panel layar depan yang besar yaitu 5,5 inci dengan bezel yang juga terbilang besar. Untungnya warna bezel ini senada dengan panel layar yaitu hitam, sehingga tidak mengesankan terlalu banyak ruang di bagian sisi.

Lenovo-K6-Note

Perangkat ini memang masih terasa agak besar digenggaman, tapi Lenovo K6 Note memiliki ketebalan yang terbilang minim jika dibandingkan dengan K4 Note. Perangkat ini memiliki dimensi secara presisi yaitu 151 x 76 x 8.4 mm dengan bobotnya sebesar 169 g. Terasa lebih berat, membuatnya cukup kokoh digenggam.

Lenovo-K6-Note-1 Lenovo-K6-Note-9 Lenovo-K6-Note-2

Di bawah, terdapat navigasi yang diantaranya recent di bagian kiri, home dibagian tengah dan back di bagian kiri. Tombol fisiknya sendiri terdapat di bagian kanan, dengan tombol power dan disertai tombol volume di atasnya. Terdapat grill speaker yang tampak menunjukan bahwa perangkat ini memiliki speaker stereo, tapi sayangnya tidak. Ini tampaknya menjadi satu kemunduran, jika dibandingkan dengan Lenovo K4 Note yang memiliki speaker stereo, dengan posisi speaker di bagian atas dan bawah. Lenovo K6 Note masih menggunakan konektor MicroUSB untuk charging dan transfer data.

Spesifikasi

Tentu saja Lenovo K6 Note juga memiliki peningkatan dari segi spek, yang kini menggunakan SoC Snapdragon 430 (Octa-Core Cortex A53 1,4GHz 64bit +  Adreno 505), dengan kapasitas RAM lebih besar yaitu 4GB serta internal Storage 32 GB. Dengan kisaran harga yang lebih terjangkau dibandingkan generasi sebelumnya, Lenovo tampaknya mencoba bersaing dengan beberapa brand lain yang juga menghadirkan smartphone di harga 2 jutaan dengan spesifikasi dapur pacu yang kurang lebih sama.

CPU-Z

Lenovo K6 Note memiliki layar berukuran 5,5 inci beresolusi Full HD yang memilki visibiltas cukup baik. Kepadatan piksel 401ppi, standar untuk panel layar saat ini. Bahkan saat berada di luar ruangan, layar masih terlihat cukup terang dan tajam. Memiliki desain layar dengan kontur 2,5D sayangnya, tidak disebutkan apakah panel layar ini dilindungi oleh pelindung layar yang cukup solid. Jadi, jika anda membeli produk yang satu ini ada baiknya jika anda menambahkan proteksi tambahan untuk menjamin keamanan lebih baik.

Lenovo-K6-Note-3

Untuk sensor kamera, Lenovo K6 Note memiliki kamera utama dengan sensor 16 MP lengkap dengan lampu LED flash dual tone. Sedangkan pada kamera depan, K6 Note dibekali dengan kamera beresolusi 8 MP. Lebih lengkapnya tentunya akan kami bahas di halaman berikutnya.

Sensor pada K6 Note juga sudah cukup  lengkap, mulai dari Acceleration, Ambience Light, Proximity, Compass hingga Gyroscope. K6 Note juga memiliki sensor fingerprint, yang terpasang di bagian belakang perangkat.

Baterai yang terpasang di Lenovo K6 Note kini hadir dengan kapasitas yang lebih besar. Yaitu dengan ukuran kapasitas sebesar 4000mAh. Ini membuat Lenovo K6 Note memiliki daya tahan baterai yang lebih lama. Menjadi keluhan yang banyak dibicarakan pada perangkat sebelumnya yaitu Lenovo K4 Note, perangkat tersebut terbilang boros daya, dan pula kapasitas baterai yang tersedia juga masih lebih kecil.  Lebih lengkapnya akan kami bahas di halaman berikutnya.

Lenovo-K6-Note-5

Untuk slot SIMCard, Lenovo K6 Note menggunakan tray SIM Hybrid dengan tipe nano pada kedua slot. Slot SIMCard 2 dikombinasikan dengan slot MicroSD, yang bisa anda gunakan secara bergantian. Pengguna bisa menambahkan memori tambahan maksimal hingga 128 GB.

Vibe-UI Lenovo K6 Note berjalan menggunakan sistem operasi Andorid Nougat 7.0 dengan VIBE UI yang masih menjadi andalannya. Terdapat fitur VR mode atau theater mode, yang dapat anda akses di menu pengaturan. Setelah pilihan VR Mode diaktifkan, anda bisa dengan mudah mengkasesnya dengan menekan-tahan  tombol power, kemudian akan muncul tiga pilihan yaitu Shutdown, Restart dan VRMode. Beberapa fitur lain yang ada di UI ini antara lain yaitu Dual App Profile, Shortcut Camera, Quick Flashlight.

Theater-Mode

Pada paket penjualannya, Lenovo K6 Note memiliki buku panduan dan garansi, adaptor charger, kabel USB serta headset. Untuk unit terbatas, Lenovo juga menyediakan paket headset VR ekslusif yaitu ANTVR namun untuk unit terbatas  dan hanya tersedia di masa promosi.

Lenovo-K6-Note-12
Load Comments

Reviews

March 27, 2024 - 0

Review Haylou RS5: Smartwatch Murah yang Tidak Murahan!

Ini sering banget ditanyain ke kami nih. Saran smartwatch yang…
March 25, 2024 - 0

Review Xiaomi 14: Xiaomi Resmi Terbaik 2024 dengan Kamera Flagship Leica

Akhirnya Xiaomi 14, smartphone flagship dari Xiaomi untuk tahun 2024…
March 25, 2024 - 0

Review ASUS ROG Phone 8: HP Gaming Terbaik 2024 (Lagi)

Ini adalah ROG Phone 8, smartphone gaming terbaru dari ASUS…
March 21, 2024 - 0

Review Infinix Note 40: HP 2 Jutaan Terbaik 2024? KINGFINIX LAGI?

Ini adalah Infinix Note 40, salah satu smartphone dari Note…

Accessories

December 27, 2023 - 0

Review CMF Buds Pro: Rp 700 Ribuan, Suara Jernih dan Punya Tiga Mode ANC

Nothing memasarkan produk baru lewat sub-brand baru mereka yaitu CMF,…
September 12, 2023 - 0

Review Brica B Steady Pro Ultimate: Pakai Gimbal Smartphone untuk Apa?

Mungkin kamu pernah bertanya, untuk apa sebenarnya gimbal smartphone? Ketika datang…
October 14, 2022 - 0

Review Razer Kishi V2 (iPhone): Reponsif, Nyaman Digenggam

Mencari kontroler yang sesuai untuk perangkat mobile memang tidak begitu…
September 21, 2022 - 0

Review Aksesoris RAPA: Berkelas dan Bikin Smartphone Tampil Beda

Kali ini kami kedatangan produk RAPA Tech, brand lokal yang…

Wearables

March 26, 2024 - 0

Bose Ultra Open Earbuds Resmi Rilis Indonesia, Berapa Harganya?

Bose secara resmi meluncurkan Bose Ultra Open Earbuds, perangkat true…
March 22, 2024 - 0

Infinix Turut Luncurkan Dua Smartwatch Baru: Watch GT Pro dan Watch 1

Selain meluncurkan lini ponsel Note 40 Series di Indonesia, ternyata…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…
October 3, 2023 - 0

Review Samsung Galaxy Watch6 Classic: Smartwatch Fashionable Tipe Klasik, yang Terbaik!

Samsung Galaxy Watch6 Classic hadir kembali, setelah di seri Watch5…