Geekbench Bocorkan Spesifikasi Smartphone Samsung C Series
Belakangan ini, terdengar kabar bahwa salah satu produsen smartphone terkenal, Samsung, akan menambah lini smartphone mereka. Setelah merilis seri S, A, J, E dan Z , terungkap pada bulan lalu dari website Zauba di India, terdapat produk smartphone Samsung akan disebut sebagai C-Series, dengan kode Samsung SM-C5000. Di website tersebut baru terungkap bahwa smartphone SM-C5000 ini memiliki layar 5.2 inci.
Sumber: SamMobile
Baru-baru ini, detail lebih lanjut dari smartphone Samsung SM-C5000 itu juga terungkap pada salah satu aplikasi benchmark untuk smartphone yaitu Geekbench. Informasi yang diungkap Geekbench ini menampilkan spesifikasi yang lebih detail, yaitu dengan SoC ber-prosesor octa core Snapdragon 617, GPU Adreno 405, RAM 4GB, dan menjalankan sistem operasi Android Marshmallow 6.0.1.

Pada website Zauba, smartphone ini disebut dibanderol dengan harga INR 13,625 atau sekitar Rp 2,6 juta. Melihat harga dan spesifikasi lumayan menarik yang sudah terungkap ini, bisa dikatakan bahwa Samsung menargetkan SM-C5000 untuk kalangan menengah. Beberapa pihak mengatakan bahwa smartphone C-Series ini nantinya hanya akan dirilis di pasar China. Namun, melihat bocoran pertama smartphone ini muncul dari India, tidak tertutup kemungkinan bahwa smartphone ini juga akan dipasarkan di negara lain.
Masih dari Zauba, terdapat pula smartphone Samsung C-Series lain yang sedang dalam proses pengembangan yatu seri SM-C7000. Namun, spesifikasi dari seri SM-C7000 ini belum terungkap sama sekali. Bagi Anda yang tertarik dengan smartphone kelas menengah, tunggu saja pengumuman resmi dari Samsung mengenai smartphone C-Series ini.