Pemerintah India Bisa Bobol iPhone
Pemerintah India sekarang disebut telah mampu membobol sistem keamanan dari iPhone. Laporan ini dikonfirmasi oleh Menteri Komunikasi India, Ravi Shankar Prasaad, yang mengatakan bahwa pemerintah India sekarang mampu melewati mekanisme keamanan lockscreen di iPhone buatan Apple. Ravi juga mengatakan bahwa pemerintah lokal telah mengembangkan sebuah alat forensik untuk perangkat mobile yang dapat membobol beberapa jenis smartphone, termasuk iPhone.
Sayangnya, pernyataan dari Ravi tidak mengungkapkan detail daftar smartphone apa saja yang dapat dibobol oleh pemerintah India menggunakan alat forensik tersebut. Ravi juga menambahkan kalau pemerintah India juga akan terus mengembangkan alat forensik tersebut seiring dengan perkembangan teknologi dari smartphone. Inisiatif dari pemerintah India ini muncul dikarenakan banyaknya kasus kriminalitas yang melibatkan smartphone sebagai barang bukti.
Sebagai contohnya adalah kasus FBI yang yang meminta Apple untuk membuka iPhone milik tersangka penembakan di San Bernardino, California. Namun, Apple menolak untuk membuka iPhone untuk FBI. Untungnya, FBI pada saat itu mendapat bantuan dari perusahaan untuk membuka lockscreen iPhone pada kasus penembakan tersebut.
Sepertinya, ke depan, banyak negara di dunia yang akan mengikuti langkah pemerintah India untuk membuat sebuah alat forensik untuk perangkat mobile yang berkaitan untuk tujuan investigasi kasus kriminal. Hal itu didasari pada fakta sudah banyak kasus kriminal yang menggunakan teknologi canggih yang ada di smartphone. Tanpa adanya tool khusus untuk itu, bisa jadi banyak kasus kriminal yang jadi sulit untuk dipecahkan.