Spesifikasi Samsung Galaxy C5 Terkonfirmasi!
Samsung Galaxy C merupakan salah satu lini baru dari smartphone Android seri alphabet buatan raksasa elektronik asal Korsel ini. Akan ada dua smartphone yang dirilis di lini C Series ini, yaitu Galaxy C5 dan Galaxy C7. Kedua smartphone tersebut akan dibalut dengan bodi metal dan mengunakan sistem operasi Android 6.0 Marshmalllow.

Beberapa waktu lalu, Telecommunication Equipent Certification Center atau biasa dikenal dengan TENAA mengkonfirmasi spesifikasi dari smartphone Galaxy C5. Samsung Galaxy C5 nantinya akan memiliki dimensi 145.9 x 72 x 6.7 mm dan memiliki berat 153 gram. Smartphone Galaxy C5 juga akan dibekali layar AMOLED berukuran 5.2 inci dengan resolusi layar 1920 x 1080 piksel. Perangkat itu akan dilengkapi RAM 4 GB.
Samsung Galaxy C5 akan dimotori oleh SoC ber-prosesor octa core Snapdragon 617, yang mana membuat smartphone ini berada di kelas smartphone upper mid range. Galaxy C5 juga akan mendukung jaringan LTE. Selain itu, smartphone ini juga akan dibekali kamera selfie 8 MP dan kamera utama 16 MP dengan dual flash. Perangkat baru ini disebut memiliki baterai dengan daya 2600 mAh. Nantinya, perangkat ini akan dijual dengan dua opsi kapasitas penyimpanan internal, yaitu 32 GB dan 64 GB. Slot microSD akan tersedia pada kedua varian Samsung Galaxy C5 ini.
Namun, kita masih belum tahu apakah nantinya Galaxy C5 dan Galaxy C7 akan tersedia secara luas di dunia, atau hanya di jual di beberapa negara tertentu saja. Mari kita tunggu saja pengumuman resmi dari pihak Samsung ke depannya.