Huawei Luncurkan GR3 dan G5, Jagoan Baru di Kelas Mid-Range

Author
Irham
Reading time:
June 15, 2016

Hari ini Huawei secara resmi meluncurkan dua unit produk terbarunya dari GR series yaitu Huawei GR3 dan GR5. Kedua produk ini menjadi kelas mid-range dari Huawei yang mengandalkan fingerprint super cepat sebagai salah satu fitur unggulannya dengan mengusung tagline “King of Fingerprint”

Huawei-GR3-&-GR5

“Huawei G Series ini kami luncurkan dengan mentarget kalangan muda yang antusias dengan teknologi terbaru. Harga yang ditawarkan menjangkau kelas menengah namun dengan spesifikasi yang benar-benar mumpuni,” ujar Ellen Anggreani selaku Marketing Director Huawei.

Adapun GR5 membawa spesifikasi antara lain layar 5 inci resolusi Full HD, SoC Snapdragon 616 RAM (4x ARM Cortex A53 1,5 GHz + 4x ARM Cortex A53 1,2 GHz)  2 GB serta internal memori 16 GB. Kamera belakang berukuran 13 MP sedangkan kamera depan berukuran 5 MP. Untuk baterai dibekali dengan Li-Po 3000mAh.

Huawei-GR3-&-GR5-2

Sedangkan GR3 memiliki spesifikasi antara lain layar 5,5 inci dengan resolusi HD, SoC MediaTek MT6753T Octa-Core A7 1,5 GHz, RAM 3 GB serta internal memori 16 GB. Untuk kamera, perangkat ini juga menggunakan sensor berukuran 13 MP di bagian belakang dan 5 MP di bagian depan. Sementara untuk baterai, GR 3 dibekali dengan baterai berkapasitas 2200mAh. Terbilang kecil, tapi rupanya perangkat ini punya daya tahan baterai yang tak kalah dengan smartphone dengan baterai 3000mAh. Telah menjadi satu keunggulan andalan, bahwa semua produk smartphone Huawei selalu memiliki manajemen baterai yang baik

Huawei-GR-Series-Launch

GR 3 dan GR5 di desain dengan balutan metal yang cukup terlihat premium. Telah menjadi andalan Huawei untuk menghadirkan produk dengan desain yang mewah. Hasil jepretan kameranya juga cukup berkualitas.

“Kedua perangkat ini memiliki desain metal unibody yang tampak terlihat elegan. Fingerprint yang kami hadirkan tak hanya sekedar ‘ada’, karena sensor fingerprint yang kami gunakan memiliki responsivitas yang tinggi. Tahan debu dan juga tetap responsif meskipun jari pengguna saat keadaan lembab,” ujar Lo KIng Sheng selaku Direktur Sales Huawei Device Indonesia. Ia juga sempat mendemokan kecepatan fingeprint yang dimilikinya dan terbukti cepat. Hanya membutuhkan waktu sekitar 0,03 detik untuk membuka kunci. Fingerprint juga bisa digunakan untuk membuka aplikasi layaknya gesture navigasi.

Huawei mengklaim bahwa produk baru yang diluncurkan ini memang bukanlah handset yang menawarkan semua hal premium. Tapi bisa dibilang menjawab kebutuhan secara performa dan juga gaya bagi pengguna terkini.

Untuk Huawei GR 3 dibanderol dengan harga Rp 2.699.000 sedangkan Huawei GR 5 dibanderol dengan harga Rp 3.599.000. Dalam rangka peluncurannya, Huawei juga memberikan beragam promo dan cashback menarik mulai tanggal 15 Juni 2016 hingga 3 Juli 2016.

Kita harapkan juga dalam waktu dekat, kami bisa berkesempatan untuk mereview kedua produk dari Huawei ini. Tunggu saja review produknya di Jagat Gadget

Load Comments

Reviews

March 28, 2025 - 0

Review Samsung Galaxy A36: Melampaui Ekspektasi Kami!

Smartphone ini kok sepertinya banyak diremehkan ya. Samsung Galaxy A36…
March 28, 2025 - 0

Review itel VistaTab 30 Pro: Tablet Paket Lengkap yang Kemurahan?

Tablet Android baru ini layarnya besar, 13”! Performanya mantap di…
March 26, 2025 - 0

Review Xiaomi 15 Ultra: Smartphone Xiaomi Terbaik, Laku Keras? Apa Sehebat Itu?

Kalian juga pasti pengen tau juga kan seperti apa sih…
March 25, 2025 - 0

Review Anker 140 W Display Charger: Kencang dengan Smart Display, Bisa 4 Gadget Sekaligus

Masih pakai Charger USB Type-C Laptop yang besar dan berat?…

Accessories

February 21, 2025 - 0

Review Baseus Bowie MC1: OWS Tampilan Unik Dengan Harga Terjangkau!

Ini adalah Baseus Bowie MC1, OWS atau Open Wearable Stereo …
June 18, 2024 - 0

Review Kiip TH90: Wireless Headphone Over-Ear Rp 300 ribuan, Suara Makin Lama Makin Bagus

Mencari headphone berkualitas dengan harga terjangkau sering kali menantang, tapi…
April 23, 2024 - 0

Dua Speaker Bluetooth Tahan Air Xiaomi Terindikasi Akan Masuk Indonesia

Beberapa waktu lalu Xiaomi memperkenalkan dua speaker Bluetooth untuk keperluan…
December 27, 2023 - 0

Review CMF Buds Pro: Rp 700 Ribuan, Suara Jernih dan Punya Tiga Mode ANC

Nothing memasarkan produk baru lewat sub-brand baru mereka yaitu CMF,…

Wearables

March 28, 2025 - 0

Rekomendasi TWS Termurah Sampai Tercanggih menjelang Lebaran 2025

Rekomendasi TWS hadir lagi, edisi menjelang lebaran 2025. JagatReview bersama…
March 21, 2025 - 0

Review Advan On Posh: Smartwatch Keren Dengan Tampilan Fleksibel!

Smartwatch ini datang langsung dengan 2 strap! Mau angkat telepon…
March 19, 2025 - 0

Review Advan On Move: Smartwatch Rp 800 Ribuan, Bisa Telepon WhatsApp & Pakai ChatGPT!

Ini smartwatch Rp 800 ribuan! Tapi, fiturnya banyak! Ya, ini…
March 11, 2025 - 0

Review Smartwatch Amazfit Active 2: Smartwatch Super Nyaman, Lengkap, Terjangkau, Tetap Irit Daya!

Cari smartwatch canggih, mau yang irit baterainya, mau yang lengkap…