Tidak Ada iPhone 7 untuk Tahun Ini?
Apple umumnya akan memperkenalkan smartphone terbaru mereka pada bulan September setiap tahunnya. Tahun ini, Apple disebut akan memperkenalkan smartphone baru mereka, iPhone 7. Namun, berdasarkan kabar yang baru saja muncul, bisa jadi justru Apple tidak akan memperkenalkan iPhone 7 tahun 2016 ini!
Produk Refresh, Apple Tidak Gunakan Nama iPhone 7
Banyak yang menyebutkan bahwa produk iPhone berikutnya hanya mengusung perbaikan minor, atau hanya sekedar refresh, dari iPhone 6S dan iPhone 6S Plus. Hal itu disebut membuat Apple bisa jadi menghindari penggunaan nama iPhone 7 untuk produk tersebut. Apple justru disebut akan menggunakan nama iPhone 6SE untuk iPhone baru yang tengah mereka siapkan.
Kabar tersebut muncul setelah beberapa pihak terkait produksi iPhone di China menyebutkan bahwa kemasan produk baru tersebut tidak mengusung nama “iPhone 7”, tetapi “iPhone 6SE”. Walaupun begitu, belum ada foto atapun bukti pendukung lain yang memperkuat kabar tersebut. Namun, mengingat banyak pihak memprediksi produk iPhone baru yang disiapkan Apple kurang kuat menghadapi persaingan di kelas premium tahun 2016 ini, dan Apple memang tidak banyak menghadirkan fungsi baru di produk tersebut, bisa jadi Apple akhirnya memilih “melanjutkan” keluarga iPhone 6 dengan menyertakan produk baru untuk tahun ini ke keluarga tersebut.
Diumumkan Minggu Ketiga September 2016?
Apapun nama yang akan dipilih oleh Apple untuk produk iPhone baru tersebut, produk baru tersebut tampaknya tetap akan diperkenalkan bulan September 2016 mendatang. Apple memang belum menyebut tanggal pasti pengumuman tersebut, tetapi bocoran yang beredar di Internet mengabarkan bahwa produk akan dirilis minggu ketiga September 2016, atau antara tanggal 12 – 18 September. Mari kita tunggu saja apakah info bocoran ini tepat atau tidak.