Review VIVO V3 MAX: Performa Tinggi Plus Audio Hi-Fi
Setiap perangkat smartphone tentunya punya keunggulannya masing-masing sebagai fitur pamungkas. Ada yang mengandalkan baterai besar, kamera terbaik, performa tinggi dan lain sebagainya. VIVO adalah brand smartphone asal Tiongkok yang dikenal cukup konsisten dengan teknologi audio Hi-fi mereka.
Begitupun dengan smartphone terbaru mereka yang diluncurkan akhir bulan Mei silam, yaitu Vivo V3 Max. V3 Max adalah smartphone premium dari VIVO yang ditujukan untuk segmen muda yang aktif , dan menginginkan perangkat yang memenuhi kebutuhan entertainment mereka. Dalam event peluncurannya, VIVO juga menggaet Agnes Monica sebagai brand ambassador mereka.
VIVO V3 Max hadir dengan chipset audio Hi-Fi VIVO AK4375. Tak cuma mengandalkan kualitas audio, VIVO V3 Max juga memiliki performa yang diklaim begitu handal untuk smartphone di kelasnya.
Seperti apa kemampuan sesungguhnya dari VIVO V3 Max, mari kita simak reviewnya berikut ini.
Desain


V3 Max memiliki desain yang cukup elegan dengan balutan metal unibody. Dimensi perangkat juga terlihat ramping dengan ketebalan 7,6 mm. Desainnya memang tidak begitu cantik terlihat. Namun, VIVO tetap memiliki orisinalitas di beberapa aspek. Seperti desain modul kamera dan juga sensor fingerprint, dimana modul kamera dan fingerprint dihadirkan dengan bentuk kotak.


Varian produk yang kami terima adalah produk berwarna Gold, dengan panel bagian depan berwarna putih. Secara presisi dimensinya berukuran 153,9×77.1 dengan layar berukuran 5,5 inci. Secara estetika, desain dan build quality yang dihadirkan cukup berkualitas.
Ergonomisnya juga nyaman dalam genggaman, meski dengan layar besar tapi bezelnya tipis. Bagian depan layar juga telah dilapisi dengan pelindung layar tambahan. Posisi finger print berada di bagian tengah belakang. Sementara modul kamera berada di pojok kiri atas, dengan lampu LED Flash berada di bawahnya.

Tombol power dan volume berada di bagian kanan. Sementara slot MicroUSB berada di bagain bawah. Gril speaker mono juga berada di sebelah kiri slot MicroUSB. Sayangnya perangkat ini tidak dilengkapi dengan speaker stereo, yang tentunya bisa menambah experience multimedia pengguna. Sementara itu lubang jack 3,5 mm terletak di bagain atas.




Spesifikasi
V3 Max mengemas produk dengan layar IPS berukuran 5,5 inci Full HD 1080x1920p, SoC Snapdragon 652 (Octa-Core 1,8 GHz), dengan RAM 4 GB serta internal memori 32 GB. Slot MicroSD tersedia secara hybrid up to 256 GB.
Kelengkapan sensor dari V3 Max cukup kompilit. Mulai dari Acceleration, Proximity, Compas, GPS, hingga GyroScope. Selain itu juga terdapat sensor fingerprint untuk sistem keamanan perangkat.

V3 Max juga memiliki kamera utama 13 MP dengan teknologi Phase Detection Auto Focus, serta kamera depan 8 MP. Perangkat ini dibekali dengan baterai berkapasitas 3000mAh, dan dibekali dengan dengan fitur pengisian cepat. Pengujian baterai akan kami bahas di halaman selanjutnya.

V3 Max berjalan dengan sistem operasi Android 5.1 Lollipop, dengan antar muka Fun OS 2.5. Keunikan dari UI Fun OS2.5 adalah menu shortcut terletak di bagian bawah. Anda bisa mengakses menu shortcut dengan melakukan slide dari bawah keatas. Berbeda dengan kebanyakan UI, yang meletakan shortcut fungsi dibagian atas, bersama dengan bar notifikasi. Namun satu hal yang menyulitkan dari Fun OS adalah anda tidak dapat melakukan screenshot dengan mudah enggunakan kombinasi tombol power dan volume. Anda harus mengakses fungsi screenshot pada shortcut fungsi dibagian bawah.
Sebagai perangkat smartphone yang memiliki sistem Audio Hi-Fidelity, V3 Max disematkan dengan chip VIVO AK4375. Pada aplikasi i-music, di menu setting anda bisa melakukan pengaturan audio secara expan untuk mengatur equaliser, ambience dan lain sebagainya.
Fitur fingerprint sensor bekerja dengan cukup optimal saat digunakan. Sensitivitasnya juga cukup resposif, begitu disentuh, dengan waktu sekitar 0,03 detik layar akan langsung terbuka. Namun akurasinya terbilang masih kurang.

Pada paket penjualannya, VIVO V3 Max melengkapi perangkat dengan aksesoris charger, kabel USB, headset, OTG adapter serta cover silicon.