Tidak Perlu Bor, iPhone 7 Akhirnya “Punya” Audio Jack 3.5mm
Beberapa hari lalu, para pengguna iPhone 7 dihebohkan oleh salah satu Youtuber yang menyatakan bahwa ia telah menemukan audio jack 3.5mm yang tersembunyi di balik casing. Si penyebar informasi palsu itu pun melakukan cara yang cukup ekstrim dan berpotensi merusak iPhone 7 dengan mengebor bagian bawah casing iPhone 7 miliknya. Sayangnya, informasi palsu itu dipercaya dan diikuti oleh beberapa pemilik iPhone 7 lainnya dengan melubangi iPhone 7 mereka.
Alhasil, beberapa pengguna iPhone yang mengikuti informasi palsu tersebut sangat menyesal setelah tidak menemukan lubang audio jack 3.5mm. Bahkan yang lebih parah, hampir sebagian iPhone 7 rusak parah setelah dilubangi menggunakan mesin bor. Namun, ada kabar gembira untuk para pengguna iPhone 7 yang lebih mendambakan audio jack 3.5mm.

Actual Innovation yang merupakan startup group pecinta hardware yang terdiri dari para developer, manufaktur, desainer, insinyur dan sebagainya, telah berhasil menghadirkan casing khusus untuk iPhone 7 dan 7 Plus yang diberi nama Fuze. Keunikan Fuze adalah tersedianya audio jack 3.5mm yang mungkin cukup didambakan oleh para pengguna iPhone 7.
Tidak hanya itu, casing khusus untuk iPhone 7 ini juga turut dilengkapi dengan baterai sehingga bisa difungsikan sebagai power bank. Fuze tersedia dalam dua pilihan kapasitas baterai di antaranya 2400mAh untuk iPhone 7 dan 3600mAh. Actual Innovation juga turut menghadirkan beberapa warna pilihan menarik untuk Fuze case ini di antaranya White, Black, Gold, Rose Gold dan Blue.

Fuze kabarnya akan mulai tersedia pada Desember mendatang. Produk tersebut juga sedang dalam masa pengumpulan dana melalui Indiegogo dan sekaligus dalam proses mendapatkan sertifikasi MFI (Made for iPhone) dari Apple. Target Actual Innovation dalam pengumpulan dana untuk melakukan produksi casing Fuze mencapai USD 41.000. Bagi para pengguna iPhone 7 yang berminat ingin memiliki casing ini bisa melakukan pemesanan di situs Indiegogo dengan harga sekitar USD 55 atau sekitar Rp 700 ribuan.