Android Wear 2.0 Hadir Awal Tahun Depan
Sistem operasi untuk wearable terbaru dari Google, Android Wear 2.0, disebut tertunda rilisnya. Pihak yang terkait dengan sistem operasi tersebut mengumumkan bahwa Android Wear 2.0 baru akan tersedia untuk publik tahun 2017 mendatang. Google tampaknya masih belum puas dengan apa yang telah ada di sistem operasi itu saat ini, dan bisa jadi ingin menambahkan beberapa hal sebelum merilisnya.

Bisa Dinikmati Awal 2017
Google menyebutkan bahwa OEM akan mulai menerima Android Wear 2.0 awal tahun 2017 mendatang. Perangkat smartwatch yang akan menerima update tersebut seharusnya akan mulai mendapatkan update tidak lama setelahnya. Sayangnya, belum ada informasi tanggal pasti terkait rilis Android Wear 2.0 tersebut.
Tambahkan Google Play
Salah satu penyebab Google memundurkan ketersediaan publik Android Wear 2.0 ke tahun depan tampaknya adalah integrasi Google Play ke dalam sistem operasi tersebut. Berdasarkan pernyataan dari Google, banyak pihak yang meminta Google Play bisa diakses dari smartwatch, sehingga memudahkan pengguna dalam mencari aplikasi yang sesuai untuk smartwatch mereka. Manajemen aplikasi juga bisa dilakukan langsung dari Google Play, sehingga pengguna tidak perlu melakukannya dari smartphone.
Android Wear 2.0 sendiri akan menawarkan berbagai hal, yang membuatnya lebih baik lagi dari Android Wear yang ada saat ini. Produsen smartwatch yang menggunakan Android Wear di perangkat mereka memang telihat belum memperkenalkan produk baru belakangan ini, yang mungkin saja ada kaitannya dengan belum rilisnya Android Wear 2.0 ini. Mungkin saja mereka baru akan mengembangkan perangkat baru berdasarkan fitur baru yang ditawarkan Google di Android Wear 2.0 nanti.