Honor Magic Akan Gunakan Kirin 950?
Huawei disebut akan menampilkan smartphone konsep baru mereka dalam waktu dekat ini. Smartphone yang disebut sebagai Honor Magic ini disebut akan mengusung layar bezel-less serupa dengan yang ditawarkan Xiaomi di Mi MAX. Beberapa waktu lalu, spesifikasi produk yang bisebut akan dirilis 16 Desember mendatang itu beredar di Internet.
Honor Magic ini disebut akan dilengkapi dengan SoC Kirin 950, dengan prosesor octa core. SoC ini memang bukan yang terbaru dari Huawei, tetapi masih masuk ke jajaran Kirin kelas atas. Smartphone Honor Magic ini juga disebut akan dibekali dengan RAM 4 GB, storage internal 64 GB, serta layar 5 inci dengan resolusi 2K.
Untuk kamera, Huawei akan membekali smartphone Honor Magic dengan setup dual camera 12 MP, baik untuk kamera utama maupun kamera selfie. Satu hal yang menarik, kamera selfie dari smartphone ini dilengkapi juga dengan fitur iris recognition. Honor Magic ini juga disebut mendukung pengisian ulang daya baterai 5V/8A, lebih tinggi dari Huawei Mate 9. Baterai di smartphone ini berkapasitas 2900 mAh.
Smartphone Honor Magic ini dikabarkan juga telah berhasil mendapatkan sertifikasi 3C pada bulan Agustus 2016 lalu, dengan nomor model NTS-AL00 dan kode Natasha. Jika dilihat dari spesifikasinya, Honor Magic ini tidak setinggi Huawei Mate 9, tapi smartphone ini terlihat menarik dan banyak pihak sepertinya sudah banyak yang menantikan kehadirannya.