Netflix Rilis Aplikasi VR untuk Daydream
Beberapa waktu lalu, Netflix telah merilis aplikasi terbaru mereka untuk Android. Aplikasi ini bukanlah aplikasi “Netflix” standar yang biasa kita jumpai di Play Store. Aplikasi ini hadir dengan nama Netflix VR, dan sesuai namanya memang khusus ditujukan untuk konten VR dari Netflix yang mendukung Daydream, platform VR dari Google.
Aplikasi Netflix VR ini disebut merupakan aplikasi yang sederhana dan mudah digunakan, jauh lebih mudah dibandingkan dengan aplikasi VR serupa yang ditawarkan beberapa penyedia layanan lain. Netflix VR disebut juga dapat dinikmati oleh semua pelanggan Netflix tanpa biaya tambahan lagi. Mereka hanya perlu menggunakan perangkat yang mendukung Daydream dan membeli headset Daydream View.
Sayangnya, hanya tersedianya dukungan untuk Daydream menjadi kelemahan tersendiri dari Netflix VR. Saat ini, masih belum banyak smartphone yang mendukung Daydream, yang tentu saja membuat jumlah pengguna layanan ini akan sangat terbatas. Bila layanan ini juga tersedia untuk beberapa platform VR lain, mungkin jumlah penggunanya akan meningkat.
Selain itu, Netflix VR ini tampaknya juga masih memiliki masalah terkait performa aplikasi. Beberapa pengguna Google Pixel menyebutkan bahwa perangkat mereka mengalami overheat setelah menjalankan aplikasi tersebut selama 20 – 30 menit. Belum ada keterangan terkait masalah tersebut dari pihak Netflix, tetapi mereka seharusnya akan mencoba memperbaikinya secepat mungkin.