Samsung Galaxy Note 8 Akan Dirilis Pada Akhir 2017

Belum lama ini terdengar kabar bahwa Samsung tidak akan menghilangkan lini produk Note series mereka. Selain itu baru saja kemarin pihak Samsung menyatakan bahwa Samsung akan merilis smartphone Samsung Galaxy S8 dan S8 Edge pada bulan April mendatang dan juga berencana merilis smartphone Galaxy Note 8 di paruh akhir tahun 2017.
Bahkan pihak Samsung juga sempat mengatakan bahwa ada fitur terbaru yang akan hadir di smartphone Galaxy Note 8 seperti layar beresolusi 4K dan peningkatan performa fungsi virtual reality. Selain itu sepertinya Samsung juga akan melengkapi smartphone flagship terbarunya dengan sebuah stylus S Pen terbaru dan asisten AI terbaru bernama Bixby.
Pihak Samsung juga mengatakan akan merilis perangkat Gear VR terbaru bersamaan dengan dirilisnya smartphone Samsung Galaxy S8 dan S8 Edge pada bulan April nanti. Sepertinya smartphone Samsung Galaxy S8, S8 dan Note 8 nantinya sudah disiapkan Samsung dapat memberikan pengalaman virtual reality yang lebih baik.
Namun sepertinya saat ini Samsung masih disibukkan terkait dengan investigasi smartphone Galaxy Note 7 yang rencananya Samsung akan merilis hasil investigasi tersebut pada akhir bulan Januari ini. Hingga saat ini, dikabarkan penyebab dari meledaknya smartphone Galaxy Note 7 beberapa waktu lalu disebabkan oleh desain hardware dari smartphone tersebut tapi beberapa pihak ada yang mengatakan disebabkan oleh kecacatan baterai yang digunakan pada smartphone tersebut.