Huawei Akhirnya Resmikan P10 Lite
Smartphone baru Huawei untuk kelas menengah, P10 Lite, sudah mulai ramai dibicarakan sejak awal tahun 2017 ini. Bahkan, menariknya, beberapa retail besar di Eropa juga sudah membuka pre-order untuk produk Huawei itu sejak beberapa minggu lalu. Namun, Huawei sendiri belum resmi memperkenalkan smartphone tersebut hingga beberapa saat lalu.

SoC Kirin 658 + RAM 4 GB
Sesuai dengan bocoran spesifikasi yang beredar beberapa waktu lalu, P10 Lite ini akan hadir dengan SoC Kirin 658, dengan RAM 4 GB dan storage internal 32 GB. SoC Kirin 658 sendiri hadir dengan spesifikasi yang tidak jauh berbeda dengan Kirin 650 dan Kirin 655, bahkan bisa dikatakan sangat mirip dengan Kirin 655. SoC ini hadir dengan prosesor octa-core Cortex A53 dengan konfigurasi 4x 2.1 GHz dan 4x 1.7 GHz, serta GPU Mali-T830 MP2.
Layar 5.2″ IPS dengan resolusi Full HD diusung oleh smartphone ini. Huawei membekali layar tersebut dengan dukungan untuk Knuckle Sense Technology. Kamera utama smartphone ini menggunakan sensor 12 MP dan kamera selfie-nya menggunakan sensor 8 MP. Baterai P10 Lite mengusung rating kapasitas 3000 mAh dan mendukung fitur pengisian ulang daya cepat dari Huawei. Sistem operasi perangkat ini adalah Android 7.0 dengan EMUI 5.1.
Hanya untuk Eropa?
Sejauh ini, Huawei tampaknya hanya akan membawa P10 Lite ini ke Eropa, dengan harga jual sekitar USD 370. Wilayah-wilayah lain bisa jadi akan mendapatkan smartphone serupa dengan nama dan desain yang sedikit berbeda. Memang, Huawei memiliki beberapa smartphone baru dengan spesifikasi serupa yang bisa jadi akan dipasarkan di wilayah-wilayah lain, termasuk P8 Lite (2017), P9 Lite (2017), Honor 8 Lite, Nova Lite, serta GR3 (2017).