Android Jadi OS Terpopuler untuk Internet
Sistem operasi dari Google, Android, baru saja berhasil mencatatkan suatu prestasi yang membanggakan. Android disebut oleh StatCounter berhasil menjadi sistem operasi yang paling banyak digunakan dalam hal menjelajahi Internet. Hal ini menandakan untuk pertama kalinya Android menggusur Windows dari posisi tersebut!

Unggul Tipis dari Windows
StarCounter menyebutkan bahwa penghitungan yang mereka lakukan benar-benar murni akses Internet, atau situs di Internet, melalui browser. Jadi, penggunaan aplikasi yang terhubung ke Internet selain browser tidak diikutsertakan dalam penghitungan ini. Hasilnya, Android berhasil mendapatkan 37.93%, unggul tipis atas Windows dengan 37.91%.
Berdasarkan penjelasan dari StatCounter, mereka mengumpulkan data berdasarkan penggunaan Internet dalam 5 tahun terakhir. Tren dalam 5 tahun terakhir memang menunjukkan bahwa PC dengan Windows mulai berkurang tingkat penggunaannya sebagai perangkat utama untuk menjelajahi Internet. Hal ini cukup wajar, mengingat banyak sekali orang yang memiliki smartphone, tetapi tidak memiliki PC.
Dominan di Asia & Afrika
Masih dari data StatCounter, Android terlihat mendominasi untuk akses Internet di Asia dan Afrika, sementara Eropa dan Amerika masih lebih condong ke Windows. Hal ini tidak mengejutkan, mengingat penetrasi Android di Asia dan Afrika memang tergolong sangat tinggi. Sementara untuk Eropa dan Amerika, tampaknya di wilayah-wilayah tersebut masih banyak yang lebih suka menjelajah Internet dari PC mereka.