Render Samsung Galaxy Note 8 Tunjukkan Fitur Dual Kamera

Pada Oktober 2016 lalu, Samsung sudah memberikan konfirmasi resminya terkait kehadiran smartphone flagship premium mereka dari seri Galaxy Note. Samsung Galaxy Note 8 yang menjadi penerus dari Galaxy Note 7 itu rencananya bakal diumumkan pada akhir kuartal tahun ini. Namun hingga saat ini, wujud dan juga spesifikasi dari ponsel premium tersebut belum diketahui.
Akan tetapi, belum ini muncul sebuah render yang diyakini merupakan Samsung Galaxy Note 8. Dari render tersebut terlihat kalau desain yang dimiliki Galaxy Note 8 tidak akan berbeda jauh dengan smartphone flagship Samsung lainnya yang belum lama ini diluncurkan, Samsung Galaxy S8 dan S8+. Namun ada satu fitur yang berbeda yang dimiliki Galaxy Note 8, yaitu pada fitur kameranya.
Samsung Galaxy Note 8 nampaknya bakal mengusung fitur dual kamera yang terletak di belakang. Selain itu, ponsel cerdas ini juga diprediksi bakal memiliki beragam fitur canggih salah satunya, pemindai sidik jari yang terpasang di dalam layar. Samsung juga bakal melengkapi speaker stereo dan tentunya fitur yang menjadi ciri khas dari ponsel ini, yaitu stylus S-Pen.
Setelah memiliki pengalaman yang sangat pahit dari varian smartphone ini, yakni pada Galaxy Note 7, Samsung pun seolah ingin melupakan kejadian tersebut dengan memberikan nama kode “Great” pada Galaxy Note 8. Sedangkan soal spesifikasi, kemungkinan besar smartphone ini bakal menggunakan SoC teranyar dari Qualcomm saat ini, yaitu Snapdragon 835.
Hingga saat ini, Samsung masih punya cukup waktu untuk mendesain seperti apa tampilan dari Galaxy Note 8 ini, serta fitur apa saja yang akan ditawarkan. Tentunya kehadiran smartphone ini akan sangat dinantikan oleh para penggemar sejati dari varian Samsung Galaxy Note.