Studi: Pemain Pokemon GO Lebih Positif, Ramah dan Optimis

Ketika bermain game, tergantung dari jenis game apa yang dimainkan, bisa menimbulkan beragam perilaku dan sifat tertentu dari para pemainnya. Selama ini, game distereotipekan sebagai sesuatu yang membangun sebuah agresivitas seseorang, terlebih jika si orang tersebut bermain game yang kompetitif atau penuh kekerasan.
Walau begitu, beberapa studi baru menunjukkan bahwa tidak selamanya game selalu menimbulkan dampak negatif atau sifat agresif dari para pemainnya. Dari laporan jurnal Media Psychology yang dilakukan oleh Universitas Wisconsin-Madison menunjukkan bahwa pemain game mobile Pokemon GO memiliki kecenderungan sebagai orang yang memiliki sifat positif, ramah, dan juga memiliki pemikiran yang optimis.
Studi ini melibatkan setidaknya 400 orang pemain Pokemon GO yang telah bermain setidaknya 3 minggu sejak aplikasi game tersebut rilis resmi di bulan Juli tahun lalu. Sebanyak 40 persen dari total 400 peserta tersebut, terlihat bahwa game ini bisa memberikan dampak yang lebih positif dan juga pengalaman yang lebih baik bagi para pemainnya. Hal ini disebabkan dengan bermain Pokemon GO, mereka bisa mendapatkan teman baru, membuat relasi pertemanan yang lebih baik, dan juga melakukan olah raga berkat tuntutan dari game tersebut.
Disebutkan dalam laporan tersebut oleh James Alex Bonus, si penulis dari jurnal studi ini, bahwa semakin banyak orang bermain, maka semakin banyak mereka melakukan perilaku yang merefleksikan tindakan membuat koneksi baru; hal ini ditunjukkan seperti menambahkan teman baru di Facebook, memperkenalkan diri kepada orang-orang baru, bertukar nomor telepon, hingga berinteraksi dengan teman lama dan belajar hal baru tentang mereka.
Apakah Anda yang sempat bermain atau mungkin masih bermain Pokemon GO turut mendapatkan pengalaman positif tersebut?