OnePlus 3T Tak Akan Diproduksi Lagi

Salah satu flagship yang dimiliki oleh OnePlus, sebuah perusahaan manufaktur smartphone di Tiongkok, adalah OnePlus 3T yang menggunakan SoC Snapdragon 821 dengan display 5.5 inch AMOLED serta baterai besar.
OnePlus memang tidak banyak memperkenalkan berbagai jenis produk smartphone, tetapi kerap memperkenalkan satu demi satu secara rutin. Sayangnya, OnePlus baru saja memkonfirmasi melalui forum komunitas resminya, bahwa produksi OnePlus 3T akan diberhentikan dan stok yang tersisa pun hanya yang berada di dalam gudang atau toko terail penjualan saja.
Berdasarkan pernyataan OnePlus dalam forum resminya, pihaknya memberitahukan bahwa ini adalah panggilan terakhir bagi mereka yang masih ingin memiliki smartphone OnePlus 3T yang telah rilis pada akhir tahun lalu tersebut. Dalam pernyataan yang sama, pihaknya menenangkan para penggunanya karena dukungan update dan software untuk OnePlus 3 maupun OnePlus 3T masih akan berjalan walau produk tersebut takkan lagi diproduksi oleh pihak terkait.
OnePlus 3T mengusung prosesor Qualcomm Snapdragon 821 yang di-clock di 2.35GHz dengan RAM 6GB dan memiliki kapasitas internal hingga 128GB. Untuk layarnya, masih memiliki ukuran 5.5 inch dengan jenis display Optic AMOLED. Kapasitas baterainya sedikit lebih besar dengan memiliki 3400mAh. Dari segi kamera, baik kamera depan maupun belakangnya sama-sama memiliki kamera beresolusi 16 megapixel dengan aperture f/2.0. OnePlus 3T berjalan di Android 6.0.1 dengan OxygenOS.