Nextbit Robin Dapatkan Update ke Android 7.1.1

Reading time:
June 6, 2017

Sebuah kejutan dilaporkan didapatkan oleh pengguna smartphone besutan Nextbit, Robin. Smartphone dari perusahaan yang beberapa bulan lalu diambil alih oleh Razer tersebut ternyata baru saja mendapatkan update sistem operasi ke Android 7.1.1. Update ini tentu saja mengejutkan, mengingat banyak yang menganggap Robin akan mulai dilupakan setelah akuisisi oleh Razer tersebut.

nextbit-robinPenuhi Janji Hadirkan Update OS

Langkah Nextbit tetap menghadirkan update ke Android 7.1.1 ini seakan memenuhi, bahkan melebihi janji perusahaan tersebut untuk pengguna Robin. Semula, Nextbit hanya menyebutkan bahwa mereka akan menghadirkan update ke Android 7.0 untuk Robin, yang telah dipenuhi Maret 2017 lalu. Kini, melebihi janji tersebut, update ke Android 7.1.1 telah tersedia.

Nextbit disebut menghadirkan update ini untuk semua pengguna Nextbit, termasuk dengan menyediakan file factory image untuk update ke Android 7.1.1 ini. Pengguna Nextbit Robin bisa memanfaatkan file tersebut untuk membawa Android 7.1.1 ke smartphone mereka. Namun, update ini tidak disertai dengan tambahan fitur dari Nextbit, hanya beberapa perbaikan minor dari Google untuk Android 7.0 saja.

Masih Ada Harapan untuk Android O?

Melihat Nextbit yang masih menggarap update untuk Robin, tentu saja pertanyaan yang muncul saat ini adalah apakah dukungan update masih tetap dihadirkan saat Android O muncul nanti. Sejauh ini, belum ada janji apapun dari Nextbit terkait Android O untuk Robin. Namun, bila Nextbit belum menjalankan proyek lain, bisa jadi tim mereka akan punya waktu mengembangkan Android O untuk Robin.

Tags:

Load Comments

Reviews

April 9, 2024 - 0

Review Samsung Galaxy A35 5G: Tampilan Premium, Fitur di-Upgrade

Smartphone ini hadir dengan desain yang premium! Layar Super AMOLED…
April 6, 2024 - 0

Review Suunto Race untuk Olahraga dan Pengguna Awam

Saya berasa dikerjain sama Suunto nih! Jam tangan sport ini…
April 2, 2024 - 0

Review itel RS4: HP 1 Jutaan Gaming KENCANG & LENGKAP

Lagi-lagi, itel membawa kejutan yang luar biasa! Yang satu ini…
March 27, 2024 - 0

Review Haylou RS5: Smartwatch Murah yang Tidak Murahan!

Ini sering banget ditanyain ke kami nih. Saran smartwatch yang…

Accessories

December 27, 2023 - 0

Review CMF Buds Pro: Rp 700 Ribuan, Suara Jernih dan Punya Tiga Mode ANC

Nothing memasarkan produk baru lewat sub-brand baru mereka yaitu CMF,…
September 12, 2023 - 0

Review Brica B Steady Pro Ultimate: Pakai Gimbal Smartphone untuk Apa?

Mungkin kamu pernah bertanya, untuk apa sebenarnya gimbal smartphone? Ketika datang…
October 14, 2022 - 0

Review Razer Kishi V2 (iPhone): Reponsif, Nyaman Digenggam

Mencari kontroler yang sesuai untuk perangkat mobile memang tidak begitu…
September 21, 2022 - 0

Review Aksesoris RAPA: Berkelas dan Bikin Smartphone Tampil Beda

Kali ini kami kedatangan produk RAPA Tech, brand lokal yang…

Wearables

March 26, 2024 - 0

Bose Ultra Open Earbuds Resmi Rilis Indonesia, Berapa Harganya?

Bose secara resmi meluncurkan Bose Ultra Open Earbuds, perangkat true…
March 22, 2024 - 0

Infinix Turut Luncurkan Dua Smartwatch Baru: Watch GT Pro dan Watch 1

Selain meluncurkan lini ponsel Note 40 Series di Indonesia, ternyata…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…
October 3, 2023 - 0

Review Samsung Galaxy Watch6 Classic: Smartwatch Fashionable Tipe Klasik, yang Terbaik!

Samsung Galaxy Watch6 Classic hadir kembali, setelah di seri Watch5…