Epson Indonesia Resmikan Kacamata Pintar Moverio BT-300 di Indonesia

Author
Friska
Reading time:
July 19, 2017

Pada Selasa (18/7), PT Epson Indonesia yang mungkin lebih dikenal sebagai perusahaan yang memproduksi produk cetak baik untuk industri kecil maupun besar, baru saja memperkenalkan secara resmi kehadiran produk Smart Glasses (kacamata pintar) Moverio BT-300 untuk pasar Indonesia.

IMG_4470

“Secara konsepnya, mungkin orang awam akan berpikir bahwa kacamata ini mirip seperti perangkat pintar lainnya yang sudah lebih dulu hadir di pasaran. Namun konsep yang kami hadirkan pada kacamata pintar ini merupakan hasil dari pengembangan teknologi Augmented Reality (AR) dengan pengaplikasian perangkat di ranah yang jauh lebih luas. Bahkan, Moverio ini sebenarnya sudah ada untuk ranah industri atau pabrikan besar untuk membantu dalam pekerjaan mereka,” jelas Zanipar A. Siadari, Product Marketing Manager, Visual Instrument (VI) PT Epson Indonesia.

IMG_4503
Zanipar A. Siadari, Product Marketing Manager, Visual Instrument (VI) PT Epson Indonesia

Selain itu, beliau juga menambahkan bahwa konsep yang dihadirkan pada Smart Glasses Moverio BT-300 ini sesungguhnya tidak jauh berbeda dengan elemen yang dimiliki dalam sebuah proyektor. Smart Glasses ini dilengkapi dengan teknologi optikal dan presisi yang dimiliki Epson yang telah dipatenkan dalam Moverio BT-300 tersebut, di mana kacamata ini memiliki 300 mikro proyektor yang diposisikan di setiap sisi dari kacamata yang dapat memproyeksikan lapisan atas transparan dari konten digital secara langsung pada lingkungan nyata dari si penggunanya.

contoh drone dari DJI yang dihubungkan dengan Moverio BT-300
contoh drone dari DJI yang dihubungkan dengan Moverio BT-300

Moverio BT-300 memiliki dasar-silikon OLED sebagai teknologi display digital yang digunakannya, sehingga kacamata pintar ini merupakan kacamata binocular tembus pandang paling terang yang ada di pasaran saat ini, sekaligus membuat standar baru sebagai kacamata pintar dengan teknologi AR. Kacamata ini dapat dioperasikan secara hands-free dengan menggunakan sensor kamera HD 5 megapixel yang berada di bagian depannya, di mana sensor ini sendiri mampu mendeteksi dimensi dan posisi ruang obyek yang saling berhubungan satu dengan yang lainnya. Moverio BT-300 ini sendiri dipersenjatai dengan prosesor Intel Atom quad core dan berbasis Android OS 5.1. Untuk daya tahannya, kacamata ini bisa bertahan hingga 6 jam pemakaian untuk proses konten berat 3D sekalipun.

Dengan Moverio BT-300, mengendalikan drone menjadi lebih mudah dan nyata
Dengan Moverio BT-300, mengendalikan drone menjadi lebih mudah dan nyata

Dalam pengaplikasiannya terhadap drone, di mana Epson Indonesia bekerja sama dengan produk drone brand DJI, Moverio BT-300 ini bisa digunakan secara maksimal untuk bisa terhubung dan memiliki beragam aplikasi yang dikembangkan untuk memaksimalkan kinerja dari pemakaian drone itu sendiri. Sebagai contohnya, drone yang terhubung dengan Moverio BT-300, memungkinkan pengguna untuk bisa melihat secara langsung apa yang terlihat pada hasil rekaman kamera secara lebih nyata ketimbang sekedar melihat posisi kamera yang dihubungkan dengan smartphone atau perangkat lainnya. Menggunakan Moverio BT-300, para pengguna bisa seolah melihat langsung dari kameranya dan memiliki pemandangan “first person view”, sehingga pengguna pun bisa menjaga garis penglihatan secara simultan dengan perangkat udaranya. Untuk bisa menghubungkan drone dengan Moverio BT-300, pengguna perlu menggunakan aplikasi DJI Go atau DJI Go 4 khusus untuk drone tipe DJI Phantom 4.

Moverio BT-300 dari Epson ini sudah resmi dijual di harga Rp 13 jutaan, di mana bisa ditemukan di beberapa toko online tertentu seperti misalnya Wearinasia.com.

Load Comments

Reviews

February 11, 2025 - 0

Review Redmi Note 14: Redmi Note Paling Terjangkau di Tahun 2025

Ini adalah Redmi Note 14, varian paling terjangkau dari Redmi…
February 11, 2025 - 0

Review Samsung Galaxy S25 Ultra: Smartphone Android Terbaik Terlengkap 2025?

Ini adalah Samsung Galaxy S25 Ultra, smartphone terbaiknya Samsung di…
February 3, 2025 - 0

Tes Kamera, Fitur Baru, dan Edit Video 4K60 di Samsung Galaxy S25 Ultra: MANTAP!

Setelah kemarin kami sempat memamerkan video pendek berdurasi 4 menitan…
January 28, 2025 - 0

Tes Video 8K30 Kamera Ultrawide Baru Samsung Galaxy S25 Ultra

Sudah tahu kan kalau kemarin Samsung telah resmi mengumumkan kehadiran…

Accessories

June 18, 2024 - 0

Review Kiip TH90: Wireless Headphone Over-Ear Rp 300 ribuan, Suara Makin Lama Makin Bagus

Mencari headphone berkualitas dengan harga terjangkau sering kali menantang, tapi…
April 23, 2024 - 0

Dua Speaker Bluetooth Tahan Air Xiaomi Terindikasi Akan Masuk Indonesia

Beberapa waktu lalu Xiaomi memperkenalkan dua speaker Bluetooth untuk keperluan…
December 27, 2023 - 0

Review CMF Buds Pro: Rp 700 Ribuan, Suara Jernih dan Punya Tiga Mode ANC

Nothing memasarkan produk baru lewat sub-brand baru mereka yaitu CMF,…
September 12, 2023 - 0

Review Brica B Steady Pro Ultimate: Pakai Gimbal Smartphone untuk Apa?

Mungkin kamu pernah bertanya, untuk apa sebenarnya gimbal smartphone? Ketika datang…

Wearables

November 6, 2024 - 0

JBL Tour PRO 3 dan Live 3 Resmi Hadir di Indonesia

JBL secara resmi meluncurkan jajaran True Wireless Stereo (TWS) premium…
October 25, 2024 - 0

Review Huawei Watch D2: Bisa Monitoring Tekanan Darah Dimanapun dan Kapanpun Dengan Fitur ABPM!

Ini adalah Huawei Watch D2, smartwatch pertama di Indonesia yang…
September 25, 2024 - 0

Review Huawei Watch GT 5 Pro: Smartwatch dengan Desain Keren, Mewah, Fitur Melimpah, Baterai Tahan Lama!

Ini adalah Huawei GT5 Pro, smartwatch kelas flagship dari Huawei…
March 26, 2024 - 0

Bose Ultra Open Earbuds Resmi Rilis Indonesia, Berapa Harganya?

Bose secara resmi meluncurkan Bose Ultra Open Earbuds, perangkat true…