Samsung Diam-diam Luncurkan Galaxy On Max di India

Samsung meluncurkan smartphone terbaru mereka, yang diam-diam smartphone tersebut rupanya telah diumumkan oleh salah satu retail online India, Flipkart.Smartphone yang tersebut adalah Galaxy On Max, yang sepertinya merupakan penerus dari versi sebelumnya yaitu Galaxy On7. Tapi secara spesifikasi, Galaxy On Max lebih mirip dengan Galaxy J7 Max.
Smartphone ini memiliki dapur pacu antara lain Soc Helio P25, RAM 4GB serta internal storage sebesar 32 GB dengan tambahan slot MicroSD. Perangkat ini dibekali kamera utama beresolusi 13MP dengan aperture F/1.9. Sedangkan untuk kamera utama, smartphone ini dibekali dengan sensor 13 MP dengan aperture F/1.7.
Biasanya smartphone yang mengusung nama Max, adalah smartphone yang mengandalakan kapasitas baterai besar. Tapi tidak dengan Galaxy On Max, smartphone ini dibekali dengan baterai dengan kapasitas yang bisa dibilang standar, yaitu 3300mAh. Tapi mungkin ’Max‘untuk smartphone ini dimaksudkan untuk ukuran layar yang besar. Smartphone ini mengusung layar berukuran 5,7 inci dengan resolusi Full HD.
Adapun Galaxy On Max dipasarkan dengan harga sekitar USD 261 atau sekitar 3,5 jutaan. Jika Samsung menghadirkan harga yang sama untuk Galaxy On Max, tentu akan cukup menarik dan cukup bersaing.