Pre-Order Huawei Mate 20 Series, Sukses Terjual Total Rp. 30 Miliar
Huawei kembali meraih sukses untuk pre-order pertama dari penjualan produk flagship terbaru mereka yaitu Mate 20 dan Mate 20 Pro. Pre-Order yang digelar mulai dari 19 Desember hingga 28 Desember 2018 ini sold out dengan nilai total sebesar Rp. 30 Miliar.
“Huawei ingin menaklukan pasar premium yang sedang berkembang dengan produk kami yang inovatif dan dapat diandalakan. Itulah mengapa Mate 20 Series adalah salah satu senjata kami untk menaklukan pasar ini,”ujar Loh King Seng selaku Deputy Country Director Huawei Device Indonesia.
Seperti yang kita ketahui Huawei Mate 20 dan Mate 20 Pro merupakan inovasi flagship terbaru dari Huawei yang memiliki fitur-fitur canggih. Mulai dari teknologi tirple kamera dari Leica, Dual NPU SoC Kirin 980, hingga Super Charge dengan output 40W yang juga dapat digunakan sebagai reverse wireless charging. Mate 20 dibanderol dengan harga Rp. 8.999.000 dan Mate 20 Pro dibanderol dengan harga Rp. 11.999.000.
Untuk menjangkau konsumen lebih baik lagi, Huawei juga menggelar roadshow penjualan perdananya yang bekerja sama dengan Erafone. Event penjualan perdana digelar mulai tanggal 8 hingga 13 Januari 2019. Di dua hari terakhir, Huawei memberikan bonus penjualan berupa powerbank dan juga flip cover untuk setiap pembelian Huawei Mate 20 dan Mate 20 Pro.
“Kami ingin berada lebih dekat dengan konsumen kam, oleh karena itu kami mengadakan roadshow hari ini untuk memberikan kepada konsumen kesempatan untuk dapat merasakan dan mencoba langsung Huawei Mate 20 Series sebelum mereka memutuskan untuk membeli. Kami percaya bahwa sekali konsumen mencoba, mereka akan menyukai teknlogi dan inovasi yang kami hadirkan,”lanjutnya.
Penawaran lain yang dihadirkan oleh Huawei yaitu berlangganan provider XL selama 2 tahun, dan mendapatkan produk Mate 20 dan Mate 20 Pro seharga Rp. 1. Ada pula promo trade in dengan produk smartphone lama, untuk ditukar dengan smartphone Mate 20 series dengan harga yang cukup tinggi.