Fitur Baru Waze Mampu Tampilkan Biaya Perjalanan Tol

Era teknologi saat ini memungkinkan penggunanya untuk bisa melakukan perjalanan setiap hari dengan kemungkinan tersesat jauh lebih kecil berkat beragam aplikasi peta seperti Google Maps atau Waze. Tidak lama ini Waze baru saja melakukan update baru sehingga penggunanya kini bisa melihat total biaya perjalanannya jika rutenya melewati jalan tol.
Dilansir dari 9to5Google, fitur baru Waze ini akan muncul ketika penggunanya telah memasukkan rute yang akan dilewati. Secara otomatis, aplikasi akan memberikan estimasi biaya tol dalam perjalanan yang dipilih tersebut. Perlu diingat bahwa biaya total yang ditampilkan pada Waze ini merupakan biaya estimasi yang bisa sedikit berubah di kenyataannya, tetapi tentunya akan membantu para pengguna untuk bisa bersiap-siap ketika menyiapkan uang untuk membayar tol selama perjalanan.
Sayangnya, fitur baru ini baru diimplementasikan di Waze untuk Amerika Serikat dan Kanada saja untuk sementara. Belum ada kejelasan lebih lanjut apakah fitur ini nantinya akan meluas di wilayah atau negara lainnya, walau harus diakui bahwa fitur sejenis ini bukanlah hal yang baru untuk aplikasi petunjuk arah.