Review Realme C3 dan Mediatek Helio G70: HP Gaming Murah Terbaik 2020?
Sekitar awal bulan Februari 2020 ini, realme baru saja memperkenalkan satu perangkat kelas entry terbaru miliknya, yang menjadi smartphone dengan chipset gaming MediaTek Helio G70 pertama yang hadir untuk pasar smartphone di Indonesia.
Realme C3 yang mengusung layar 6,5 inch HD+ dengan mini drop dan rasio screen-to-body mencapai 89,8% ini mengusung chipset MediaTek Helio G70 yang diperkuat dengan MediaTek Gaming Technology untuk optimalisasi latensi jaringan, memiliki fabrikasi 12nm octa-core dengan kecepatan clock hingga 2.0GHz dan GPU ARM Mali-G52 berkinerja tinggi. Realme C3 yang hadir di Indonesia sayangnya hanya memiliki varian RAM 3GB dengan storage internal 32GB, yang bisa ditambahkan hingga 256GB dengan microSD card terpisah.
Realme C3 memiliki Triple AI Camera yang terdiri dari sensor beresolusi 12MP f/1.8 dengan besar pixel 1,25μm dan wide-angle autofocus PDAF + 2MP macro 4cm + 2MP portrait. Kamera utamanya telah memiliki fitur seperti Chroma Boost, mode portrait, dan perekaman video slo-mo yang sulit ditemukan di segmen entry-level. Sementara kamera selfie beresolusi 5MP yang telah mendukung fungsi Beauty AI, mode HDR, mode portrait, dan fitur Panoselfie yang dapat mengambil foto selfie yang lebih luas.
Selain itu, Realme C3 telah mengadopsi sistem operasi Realme UI berbasis Android 10, yang merupakan pertama kalinya hadir di perangkat Realme. Untuk kelengkapan lainnya, Realme C3 juga memiliki sensor rear fingerprint dan kapasitas baterai besar 5000mAh.
Mediatek Helio G70 memberikan performa yang sangat menarik untuk kelas harga smartphone murah. Salah satunya yang ada di Realme C3 ini, hasil test kali ini cukup mengejutkan, karena performa yang diberikan ternyata melebihi harapan kami, simak review kami untuk info lebih detailnya.
Harga realme C3:
Rp 1.699.000 (resmi)
Rp 1.549.000 (harga flash sale)