Tawarkan Kemampuan Multimedia Terbaik, Huawei Umumkan MatePad T10s
Huawei Indonesia baru saja menghadirkan setidaknya tiga produk terbarunya yang diharapkan mampu mendukung sekaligus menunjang kebutuhan produktivitas dan dinamis para penggunanya setiap hari. Mulai dari laptop dan jam tangan pintar, Huawei juga turut menghadirkan tablet MatePad T10s yang menawarkan kemampuan multimedia terbaik di kelasnya.
“Untuk produk kami, kami tetap menjalankan misi kami untuk menghadirkan inovasi pengalaman baru. Dengan HUAWEI MateBook D15, MatePad T10s, dan WATCH FIT, kami berharap konsumen dapat menikmati pengalaman tanpa batas dan mendapatkan manfaat dalam berbagai aspek kehidupan sehari-hari,” kata Lo Khing Seng, Deputy Country Director HUAWEI CBG Indonesia.
Baca juga: Huawei Watch Fit Resmi Dijual Harga 1 Jutaan
Huawei MatePad T10s datang dengan layar ukuran 10.1″ dengan resolusi 1920 x 1200 piksel FullHD, dan rasio screen-to-body 80.6%. Tablet yang memiliki dimensi 240.2 x 159 x 7.85 mm dan bobot 450 gram ini dipersenjatai dengan Kirin 710A dengan RAM dan storage 3 GB dan 64 GB. Kamera utama memiliki sensor beresolusi 5 MP sementara kamera selfie beresolusi 2 MP, dengan kapasitas baterai 5100mAh.
Tablet yang tidak hanya bisa digunakan oleh orang dewasa ini, juga memiliki beragam fitur untuk menunjang penggunaannya untuk anak-anak, mulai dari proteksi kesehatan mata hingga waktu pemakaian yang dapat dibatasi agar anak tidak terus mengkonsumsi konten hiburan saja dan bisa dipergunakan untuk belajar.
Huawei MatePad T10s yang berjalan di sistem Android dengan EMUI ini memulai masa pre-order pada 1 September 2020, yang dapat dijual di berbagai toko online maupun offline dengan harga jual Rp 2.599.000.