realme Luncurkan realme C11 2021, Harga Rp 1,2 Juta

Author
Irham
Reading time:
July 27, 2021

realme kembali meluncurkan smartphone terbarunya yaitu realme C11 2021. Smartphone ini meluncur dengan harga Rp 1.199.000 di e-commerce Lazada, lewat promo Payday Super Sale.

realme C11 2021 harga dan spesifikasi

“realme C Series telah dinikmati oleh lebih dari 5 juta realme fans di seluruh Indonesia. Berkat permintaan yang tinggi, realme pun memutuskan untuk meluncurkan realme C11 2021 bersama dengan realme Payday Supersale sebagai penyegaran dari versi sebelumnya, yaitu realme C20. realme C Series dikenal akan baterainya yang besar dan harganya yang kompetitif”, ujar Palson Yi, Marketing Director realme Indonesia.

Spesifikasi realme C11 2021

Dilengkapi dengan layar 6,5 inci, realme C11 2021 menghadirkan bidang pandang yang lebih luas dengan kecerahan 400nits. Area mini-drop berkurang dan membawa rasio layar hingga 89,5%, memungkinkan pengguna untuk menikmati bidang pandang yang lebih luas. Untuk pilihan warna, realme C11 2021 yang terinspirasi oleh alam memiliki 2 varian yaitu Lake Blue dan Iron Grey.

Baca Juga: realme GT Master Edition Meluncur, Spesifikasi Flagship Harga Rp 5 Juta 

realme C11 2021 harga dan spesifikasi

Dikemas dengan baterai sebesar 5000mAh, realme C11 2021 didukung dengan teknologi Super Power Saving Mode yang dapat bertahan hingga 43 hari dalam mode standby. Dengan baterai tersebut, smartphone ini diklaim memungkinkan pengguna untuk menonton YouTube hingga 1,29 jam, menelepon hingga 2,19 jam dan tetap dapat aktif hingga 2 hari bahkan di kondisi baterai yang hampir habis.

Untuk mendukung performanya, realme C11 2021 berjalan pada prosesor Cortex-A55 octa-core, masing-masing disetel pada kecepatan 1.6GHz dan 1.2GHz. Sebagai penerus Cortex-A53 yang populer, Cortex-A55 ARM memiliki peningkatan sebesar 20 persen lebih cepat dari versi sebelumnya. Kapasitas memori besar 2+32GB juga tersedia dan dapat diperluas hingga 256GB dengan satu kartu MicroSD.

Dari segi kamera, realme C11 2021 memiliki kamera utama yang mengadopsi sensor kamera 8MP dengan area lebar, aperture besar f/2.0 untuk mengambil cukup cahaya dan membuat foto Anda lebih tajam dan jernih. Fitur AF membuat kamera menyesuaikan lebih cepat untuk mendapatkan fokus, sementara Chroma Boost berfungsi meningkatkan warna. Selain itu realme C11 2021 juga mendukung perekaman video 1080P.

Harga dan Ketersediaan

realme C11 2021 akan tersedia melalui gelaran Flash Sale pada 27 Juli 2021 pukul 10:00  WIB dan pada 29 Juli 2021 pukul 10:00 WIB melalui  Lazada, akulaku dan realme.com, dengan harga spesial  Rp 1.199.000 dan gratis starter kit Indosat 72GB. Open Sale realme C11 2021 akan diadakan pada 7 Agustus 2021 lewat realme official store, baik online maupun offline di seluruh  Indonesia.

Load Comments

Reviews

March 26, 2025 - 0

Review Xiaomi 15 Ultra: Smartphone Xiaomi Terbaik, Laku Keras? Apa Sehebat Itu?

Kalian juga pasti pengen tau juga kan seperti apa sih…
March 25, 2025 - 0

Review Anker 140 W Display Charger: Kencang dengan Smart Display, Bisa 4 Gadget Sekaligus

Masih pakai Charger USB Type-C Laptop yang besar dan berat?…
March 21, 2025 - 0

Review Advan On Posh: Smartwatch Keren Dengan Tampilan Fleksibel!

Smartwatch ini datang langsung dengan 2 strap! Mau angkat telepon…
March 20, 2025 - 0

Review Samsung Galaxy A06 5G: Smartphone 5G Termurah Samsung 2025

Ini Samsung Galaxy A06 5G, smartphone 5G baru termurah dari…

Accessories

February 21, 2025 - 0

Review Baseus Bowie MC1: OWS Tampilan Unik Dengan Harga Terjangkau!

Ini adalah Baseus Bowie MC1, OWS atau Open Wearable Stereo …
June 18, 2024 - 0

Review Kiip TH90: Wireless Headphone Over-Ear Rp 300 ribuan, Suara Makin Lama Makin Bagus

Mencari headphone berkualitas dengan harga terjangkau sering kali menantang, tapi…
April 23, 2024 - 0

Dua Speaker Bluetooth Tahan Air Xiaomi Terindikasi Akan Masuk Indonesia

Beberapa waktu lalu Xiaomi memperkenalkan dua speaker Bluetooth untuk keperluan…
December 27, 2023 - 0

Review CMF Buds Pro: Rp 700 Ribuan, Suara Jernih dan Punya Tiga Mode ANC

Nothing memasarkan produk baru lewat sub-brand baru mereka yaitu CMF,…

Wearables

March 21, 2025 - 0

Review Advan On Posh: Smartwatch Keren Dengan Tampilan Fleksibel!

Smartwatch ini datang langsung dengan 2 strap! Mau angkat telepon…
March 19, 2025 - 0

Review Advan On Move: Smartwatch Rp 800 Ribuan, Bisa Telepon WhatsApp & Pakai ChatGPT!

Ini smartwatch Rp 800 ribuan! Tapi, fiturnya banyak! Ya, ini…
March 11, 2025 - 0

Review Smartwatch Amazfit Active 2: Smartwatch Super Nyaman, Lengkap, Terjangkau, Tetap Irit Daya!

Cari smartwatch canggih, mau yang irit baterainya, mau yang lengkap…
February 25, 2025 - 0

Review Huawei Band 10: Smartband 2025, Fitur Rasa Smartwatch Tapi Tetap Terjangkau

Ini adalah Huawei Band 10, smartband terbaru andalan Huawei dengan…