Apple Undur Rilis iPadOS 16 Hingga Oktober

Author
Mahfud
Reading time:
August 4, 2022

Apple biasanya merilis update iPadOS dan iOS secara bersamaan, yakni pada bulan September setiap tahunnya. Namun, untuk tahun ini tampaknya perilisan versi ke-16 dari perangkat lunak tablet dan smartphone Apple itu bakal memiliki selisih waktu. iPadOS akan ditunda perilisannya hingga satu bulan lantaran bug pada fitur “Stage Manager”.

apple ipad mini og 202109

Stage Manager merupakan cara baru untuk multitasking di iPad yang memungkinkan pengguna untuk mengatur ukuran jendela aplikasi dan membuatnya bisa tumpang tindih dalam satu tampilan. Namun, pengembang mendapati fitur tersebut memiliki bug dan justru membingungkan pengguna, bahkan kurang kompatibel untuk sebagian besar versi iPad sebelumnya. Dilansir dari Bloomberg via GSMArena, Apple pun memutuskan menunda perilisan iPadOS 16 untuk memperbaiki Stage Manager tersebut.

iPadOS 16 sendiri menawarkan sejumlah fitur menarik seperti multitasking yang lebih intuitif, pembaruan pada aplikasi Mail dan Cuaca, fitur kolaborasi dan juga keamanan yang lebih mumpuni untuk browser Safari, serta beberapa pembaruan lainnya. Apple  memang belum memberikan informasi resmi mengenai laporan tersebut sejauh ini, tapi seperti yang mereka katakan sebelumnya beberapa fitur baru kemungkinan tidak akan langsung tersedia pada versi awal, terutama Stage Manager jika pengembang tak dapat memperbaiki bug-nya tepat waktu.

Alhasil, iPadOS 16 baru bisa dinikmati oleh para pengguna pada Oktober 2022 mendatang yang akan membuatnya lebih berdekatan dengan peluncuran perangkat iPad terbaru. Kabarnya salah satu produk iPad teranyar yang bakal diluncurkan pada bulan tersebut salah satunya adalah iPad Pro, yang akan mengusung chip M2, juga iPad entry-level dengan dukungan port USB-C.

Load Comments

Reviews

April 9, 2024 - 0

Review Samsung Galaxy A35 5G: Tampilan Premium, Fitur di-Upgrade

Smartphone ini hadir dengan desain yang premium! Layar Super AMOLED…
April 6, 2024 - 0

Review Suunto Race untuk Olahraga dan Pengguna Awam

Saya berasa dikerjain sama Suunto nih! Jam tangan sport ini…
April 2, 2024 - 0

Review itel RS4: HP 1 Jutaan Gaming KENCANG & LENGKAP

Lagi-lagi, itel membawa kejutan yang luar biasa! Yang satu ini…
March 27, 2024 - 0

Review Haylou RS5: Smartwatch Murah yang Tidak Murahan!

Ini sering banget ditanyain ke kami nih. Saran smartwatch yang…

Accessories

December 27, 2023 - 0

Review CMF Buds Pro: Rp 700 Ribuan, Suara Jernih dan Punya Tiga Mode ANC

Nothing memasarkan produk baru lewat sub-brand baru mereka yaitu CMF,…
September 12, 2023 - 0

Review Brica B Steady Pro Ultimate: Pakai Gimbal Smartphone untuk Apa?

Mungkin kamu pernah bertanya, untuk apa sebenarnya gimbal smartphone? Ketika datang…
October 14, 2022 - 0

Review Razer Kishi V2 (iPhone): Reponsif, Nyaman Digenggam

Mencari kontroler yang sesuai untuk perangkat mobile memang tidak begitu…
September 21, 2022 - 0

Review Aksesoris RAPA: Berkelas dan Bikin Smartphone Tampil Beda

Kali ini kami kedatangan produk RAPA Tech, brand lokal yang…

Wearables

March 26, 2024 - 0

Bose Ultra Open Earbuds Resmi Rilis Indonesia, Berapa Harganya?

Bose secara resmi meluncurkan Bose Ultra Open Earbuds, perangkat true…
March 22, 2024 - 0

Infinix Turut Luncurkan Dua Smartwatch Baru: Watch GT Pro dan Watch 1

Selain meluncurkan lini ponsel Note 40 Series di Indonesia, ternyata…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…
October 3, 2023 - 0

Review Samsung Galaxy Watch6 Classic: Smartwatch Fashionable Tipe Klasik, yang Terbaik!

Samsung Galaxy Watch6 Classic hadir kembali, setelah di seri Watch5…