Layar Kedua Samsung Galaxy Z Flip 5 akan Lebih Besar?

Berbicara tentang smartphone lipat dengan form factor clamshell, salah satu yang akan terbayang di benak adalah perangkat Samsung Galaxy Z Flip Series. Selain memiliki dimensi lipat yang lebih kecil dan praktis, perangkat Z Flip memang kerap hadir dengan layar kedua yang juga lebih kecil.
Tapi kemungkinan hal tersebut akan berubah di tahun 2023 mendatang. Pasalnya, prediksi dari analis sekaligus leaker populer Ross Young, menyebutkan bahwa Galaxy Z Flip 5 mendatang akan memiliki layar kedua berukuran 3 inci alih-alih 1,9 inci.
Tak hanya masalah perbedaan ukuran layar kedua, Samsung juga dilaporkan akan memberikan peningkatan terhadap layar utamanya, terutama pada bagian mekanisme engselnya. Jadi, bisa jadi masalah lipatan yang masih terlihat dari bekas engsel pada layar utamanya akan lebih pudar atau tidak terlihat sama sekali di generasi berikutnya.
Selain itu, Galaxy Z Flip 5 juga diharapkan akan menerapkan bodi lipat yang lebih ringan, ada peningkatan dari segi kamera, dan tentunya dari segi performa juga.
Namun hal ini belum bisa dikonfirmasi secara pasti untuk sementara waktu. Jadi kita tunggu saja kabar selanjutnya dari pihak Samsung sendiri.
(sumber)