Korea Selatan Berencana Luncurkan Jaringan 6G pada 2028
Pemerintah Korea Selatan mengumumkan rencana mereka untuk meluncurkan teknologi jaringan 6G buatan mereka sendiri pada 2028 mendatang, dua tahun lebih awal dari jadwal sebelumnya. Jika terealisasi, Korea Selatan mungkin akan menjadi yang pertama di dunia dalam meluncurkan generasi terbaru jaringan mobile tersebut.
Sementara di Indonesia penerapan 5G baru sebagian kecil saja, tapi tidak untuk Korea Selatan yang merupakan salah satu negara pusat teknologi di dunia. Jaringan 5G di negara tersebut sudah cukup merata dan kini mereka mulai beralih ke generasi terbaru dengan mengembangkan jaringan 6G buatan mereka sendiri.
Diungkap oleh Kementerian Sains dan Teknologi Korea Selatan, pemerintah akan memberi insentif kepada perusahaan lokal untuk memproduksi bahan, komponen dan peralatan untuk pengembangan jaringan 6G. Mereka juga berencana untuk memperkuat rantai pasokannya guna mendukung jaringan tersebut.
Teknologi inti dari jaringan 6G sendiri dilaporkan tengah dikerjakan, dengan nilai investasi sebesar 625 miliar won atau sekitar Rp7,3 triliun. Diharapkan jaringan 6G itu sudah bisa diluncurkan pada 2028 mendatang, yang membuat mereka menjadi negara pertama di dunia yang mengadopsi 6G.
China merupakan rival terberat Korea Selatan terkait kompetisi teknologi infrastruktur jaringan secara global. Menurut IPlytics, Korea Selatan menyumbang 25,9 persen dari jumlah paten 5G tahun lalu, sementara China sebagai pemimpin pasar memiliki unggul tipis dengan jumlah paten di angka 26,8 persen.
Pengembangan jaringan 6G sendiri masih akan berfokus pada peningkatan kecepatan transfer data dan latensi yang lebih rendah. 6G diyakini akan membuka peluang lebih luas untuk inovasi teknologi di masa depan, termasuk salah satunya komunikasi holografis mungkin akan menjadi nyata. Menarik untuk dinanti.