realme C Series Naik Kelas Lewat realme C55 NFC

Author
Irham
Reading time:
March 7, 2023

realme merilis smartphone baru, realme C55 NFC, yang menandai naiknya kelas C Series. Dengan peningkatan spesifikasi dan fitur, realme C55 NFC menjanjikan pengalaman pengguna yang lebih baik.

realme C55 NFC harga dan Spesifikasi

Apa Saja Peningkatan di realme C55 NFC?

Beberapa peningkatan spesifikasi dan fitur yang dihadirkan oleh realme C55 NFC antara lain penggunaan SoC kelas menengah Helio G88 dari Mediatek, serta RAM dan Storage berkapasitas besar hingga 8GB/256GB.

Kamera utama 64MP juga pertama kali hadir di C Series. Kamera utama ini menggunakan sensor Omnivision yang sebelumnya pernah dipakai di realme GT Neo3.

realme C55 NFC harga dan Spesifikasi

Selain itu, realme C55 NFC juga dilengkapi dengan adaptor charger 33W, yang diklaim tertinggi di kelas harganya yang rata-rata masih menggunakan charger 18W.

Adanya NFC juga menjadi salah satu keunggulan realme C55 NFC, yang mana ini juga baru pertama kalinya dihadirkan di C series. Bahkan realme juga menjanjikan kalau kedepannya smartphone realme di atas harga Rp 2 juta, harus sudah dibekali dengan fitur NFC.

realme C55 NFC harga dan Spesifikasi

Realme C55 NFC juga menggunakan realme UI 4.0 dengan fitur Mini Capsul, yang mirip seperti fitur Dynamic Island di iPhone 14 Series. Dengan fitur ini, pengguna bisa dengan mudah mengakses aplikasi yang sering digunakan.

realme C55 NFC juga dilengkapi dengan layar 6,7 inci FHD+ dengan refresh rate 90Hz. Layar ini akan memberikan pengalaman visual yang lebih jelas dan halus ketika pengguna menjalankan berbagai aplikasi dan game.

Selain itu, realme C55 NFC juga menjadi smartphone C Series pertama yang menggunakan layar punch hole. Dengan layar punch hole ini, pengguna bisa mendapatkan pengalaman visual yang lebih luas dan immersive.

Untuk mendukung kinerja yang tinggi, realme C55 NFC dilengkapi dengan baterai berkapasitas besar 5000mAh.

Baterai ini diharapkan mampu memberikan daya tahan yang lebih lama, sehingga pengguna bisa menggunakan smartphone ini sepanjang hari tanpa khawatir kehabisan daya.

Harganya?

Untuk harga, versi RAM/Storage 6/128GB, realme C55 NFC dijual dengan harga mulai dari Rp 2.499.000, sementara untuk versi RAM/Storage 8/256GB dijual dengan harga Rp 2.999.000.

Realme C55 NFC akan tersedia di pasar Indonesia mulai 8 Maret 2023. Untuk memperkenalkan perangkat terbarunya, realme akan mengadakan flash sale pada tanggal 8-10 Maret 2023 dan menawarkan harga yang lebih murah dengan potongan hingga Rp 100 ribu untuk semua model.

Load Comments

Reviews

May 26, 2023 - 0

Review itel S23: Smartphone Rp 1,3 Jutaan Terbaik Tahun Ini?

Kemarin, kita sudah pernah review satu smartphone yang luar biasa…
May 24, 2023 - 0

Review Huawei Matepad 11 2023: Tablet Lengkap dengan Solusi “Office” Seperti Laptop

Ini adalah Huawei Matepad 11 2023, sebuah tablet kencang dari…
May 21, 2023 - 0

Review Advan Tab VX Lite: Rp 2 Juta Bisa Gaming, Layar Super Keren

Ini adalah Advan Tab VX Lite, tablet terbaru dari Advan…
April 30, 2023 - 0

Review Philips Smart LED Connected by WiZ: Berkelas & Berpengalaman

Lampu Smart LED sudah menjadi produk yang banyak ditemui, apalagi…

Accessories

October 14, 2022 - 0

Review Razer Kishi V2 (iPhone): Reponsif, Nyaman Digenggam

Mencari kontroler yang sesuai untuk perangkat mobile memang tidak begitu…
September 21, 2022 - 0

Review Aksesoris RAPA: Berkelas dan Bikin Smartphone Tampil Beda

Kali ini kami kedatangan produk RAPA Tech, brand lokal yang…
February 11, 2022 - 0

Review Jabra Elite 4 Active: Suara Mantap, Fitur Lengkap dan Tahan Air

Jabra kembali meluncurkan TWS terbaru mereka untuk pasar Indonesia yaitu…
December 30, 2021 - 0

Review Gamen Cooler Siberia: Gaming Berat Jadi Lancar!

Buat kalian yang hobi main game berat berlama-lama di smartphone,…

Wearables

June 7, 2022 - 0

Review Huawei Watch Fit 2: Smartwatch Segudang Fitur, Baterai Super Awet!

Cari smartwatch terkini yang canggih, fitur berlimpah, tapi maunya bisa…
October 29, 2021 - 0

Review HUAWEI Watch GT3 dengan HarmonyOS: Smartwatch Sejati, Mewah dan Irit Baterai

Sudah hadir di dalam lab pengujian Jagat Gadget, adalah smartwatch…
October 25, 2021 - 0

IT Luncurkan Produk-Produk Smart Home di Indonesia, Apa Saja?

IT: Immersive Tech, resmi menghadirkan produk smart home premium dengan…
October 19, 2021 - 0

Tech Uncensored: Smartphone Belum Lengkap Tanpa Smartwatch dan TWS?

Memiliki satu atau lebih smartphone di masa sekarang nampaknya sudah…