MediaTek Dimensity 9300 Bakal Hadirkan Generative AI ke Smartphone
MediaTek mengumumkan kerja sama mereka dengan Meta. Chipset Dimensity 9300 mendatang akan mendukung komputasi untuk menjalankan generative AI secara lokal di smartphone.
MediaTek bakal mengintegrasikan model bahasa Llama 2 milik Meta ke smartphone yang ditenagai chipset flagship Dimensity generasi mendatang. Meski tak disebutkan secara spesifik, tapi kemungkinan itu adalah Dimensity 9300 yang akan dirilis akhir 2023 ini.
Perusahaan chip asal Taiwan tersebut juga memprediksi bahwa aplikasi generative AI dengan Llama 2 pada chipset Dimensity akan tersedia di pasaran pada akhir tahun ini. Lalu, bakal semakin meluas penerapannya sepanjang 2024 mendatang.
Diperkirakan MediaTek bakal mengoptimalkan dari sisi software dan hardware untuk menjalankan aplikasi generative AI. Dengan demikian, smartphone bakal punya kemampuan untuk melakukan komputasi generative AI secara lokal dengan lancar.
Selama ini, proses komputasi generative AI masih dilakukan melalui cloud. Namun, ketika proses tersebut sudah bisa dilakukan langsung secara lokal di smartphone, tentunya data dan privasi pengguna bakal lebih aman karena tak harus dikirim terlebih dulu ke server.
Qualcomm Sudah Lebih Dulu
Sebelum MediaTek, Qualcomm sudah lebih dulu membuat langkah serupa. Tepatnya pada bulan Juli lalu, mereka juga bekerja sama dengan Meta untuk mengintegrasikan model bahasa Llama 2 ke chipset Snapdragon mereka.
Melihat dua raksasa chipset mobile tersebut mulai bergerak ke arah yang sama, cepat atau lambat konsep on-device AI tampaknya bakal segera terealisasi. Selain masalah keamanan, hal itu juga bakal membuat aplikasi generative AI dapat berjalan jauh lebih responsif dan optimal.