Phone Link di Smartphone OPPO, OnePlus, dan Realme, Kini Dukung Link to Windows
Lewat event OPPO Developer Conference, OPPO mengumumkan Oppo mengenai dukungan terbaru untuk Phone Link ke Link to Windows. Fitur Link to Windows sendiri sebelumnya masih terbatas ke beberapa perangkat smartphone seperti Samsung, Honor, dan Surface Duo. Kini dengan hadirnya dukungan Phone Link ke Link to Windows, beberapa smartphone dari BBK Group diantaranya OnePlus, Oppo dan Realme telah memiliki dukungan fitur tersebut.

Integrasi Phone Link ke Link To Windows
Phone Link dapat diunduh melalui Google Play Store, maupun aplikasi store bawaan smartphone OPPO, realme dan OnePlus. Phone Link memberikan akses langsung ke berbagai fitur di PC Windows, memungkinkan pengguna untuk tetap terhubung, mengelola panggilan, notifikasi, dan menggeser serta melepas file dengan mudah antara perangkat Android dan PC.
Baca Juga: Google Photos Punya Fitur Stack, Kelompokkan Foto yang Sama • Jagat Gadget (jagatreview.com)
Sementara itu untuk menyambungkan ke perangkat PC, aplikasi Link to Windows harus di instal di komputer dengan sistem operasi Windows 10/11. Nantinya pengguna bisa menghubungkan perangkat smartphone yang sudah terinstal aplikasi Phone Link, ke PC yang sudah memiliki Link to Windows.
Setelah tersambung, pengguna dapat melakukan mirroring layar ponsel Android mereka ke PC, sehingga memberikan ruang kerja yang lebih besar untuk multitasking dan produktivitas.
Pengguna dapat memanfaatkan periferal PC seperti keyboard, mouse, atau layar sentuh untuk berinteraksi dengan aplikasi Android. Ada pula Fitur Phone Screen juga memungkinkan pengguna menikmati interaksi secara seamless, sehingga bisa mengetik, scrolling dan menavigasi aplikasi Android dengan presisi lewat perangkat input PC.
Namun untuk saat ini hanya perangkat yang menjalankan ColorOS 14 yang saat ini dapat terhubung. Sementara perangkat dengan OxygenOS 14 dan Realme UI 5.0, dukungannya baru akan tersedia setelah peluncuran flagship terbaru dari OnePlus dan Realme.