Apple Tunda Vision Pro 2, Mau Bikin Model Vision yang Lebih Murah
Apple dikabarkan telah menunda pengembangan Vision Pro 2 yang sebelumnya direncanakan rilis pada Agustus 2025. Langkah ini diambil seiring perubahan fokus perusahaan untuk merilis model Vision yang lebih murah pada akhir 2025.

Informasi ini sendiri beredar dari salah satu mitra supplier Apple. Seiring dengan penundaan tersebut, jumlah karyawan yang bekerja pada proyek Vision Pro 2 secara bertahap telah dikurangi. Apple kini mengalihkan sumber daya dan perhatian mereka ke pengembangan model Vision yang lebih terjangkau.
Rencana Headset Vision yang Lebih Murah
Apple dikabarkan berencana menghadirkan Vision Pro yang lebih murah, untuk menjangkau konsumen yang lebih banyak. Ya, apalagi setelah Apple resmi merilis Vision Pro pertama mereka, banyak beberapa brand yang kemudian merancang headset Mixed Reality yang lebih murah. Tampaknya Apple tidak ingin pasar tersebut dimiliki oleh brand lain lebih dulu.
Baca Juga: Apple Rencanakan iPhone 17 dan MacBook Pro Jadi Lebih Tipis
Harga untuk model Vision yang lebih murah ini belum dipastikan, tetapi diperkirakan sekitar $1,500. Untuk mencapai harga ini, Apple kemungkinan akan mengurangi beberapa fitur yang ada pada model Pro.
Rumor menyebutkan bahwa meskipun menggunakan layar berkualitas tinggi seperti pada model Pro, model murah ini akan hadir dengan ikat kepala yang lebih sederhana, speaker kecil, dan jumlah kamera yang lebih sedikit.
Salah satu tantangan utama Apple saat ini adalah bagaimana menurunkan harga tanpa mengurangi terlalu banyak fitur, sehingga tetap menawarkan pengalaman yang memuaskan bagi pengguna. Jadi tidak cuma sekedar murah, tapi juga harus tetap menjawab ekspektasi pengguna.