Lebih Murah, TECNO SPARK 20 Pro Hadir Dalam Varian RAM 8GB
TECNO SPARK 20 Pro punya varian baru dengan kapasitas RAM sebesar 8GB, yang dibanderol dengan harga Rp1.999.000 dan akan tersedia mulai 7 Juli 2024. Ini akan menjadi opsi lebih terjangkau dari varian 12GB yang sudah meluncur sebelumnya.
Sebagai informasi, TECNO SPARK Pro 20 hanya memiliki varian RAM 12GB saat pertama kali meluncur di Indonesia. Perangkat itu sendiri dijual seharga Rp2.499.000 dan buat kalian yang berpikir RAM 12GB terlalu besar, kini hadir dengan RAM 8GB.
Spesifikasi TECNO SPARK 20 Pro
Terlepas dari kapasitas RAM, spesifikasi lain tentunya sama. TECNO SPARK 20 Pro mengandalkan chipset MediaTek Helio G99 Ultra sebagai dapur pacu utamanya, sementara kapasitas penyimpanan internal masih sama yakni 256GB.
Layarnya berukuran 6,78 inci dengan resolusi Full HD+ dan memiliki refresh rate 120Hz. Segi kamera dibekali sensor 108MP untuk kamera utama dan satu kamera bonus 2MP untuk depth. Kamera selfie dibekali sensor beresolusi 32MP.
Smartphone ini menarik daya dari baterai berkapasitas 5.000mAh, mendukung pengisian daya kencang 33W yang mereka sebut Super Charge. TECNO SPARK 20 Pro sudah mendukung dual stereo speaker, NFC, sensor sidik jari samping, hingga rating IP53.
TECNO SPARK 20 Pro varian RAM 8GB ini akan bisa dibeli mulai 7 Juli 2024, melalui Official Store Tecno Indonesia di Shopee, Tokopedia, Lazada, Akulaku, dan Blibli. Bagaimana, tertarik?