Fitur Google Circle to Search Bisa Untuk Mencari Musik?
Seperti yang kita ketahui, Circle to Search merupakan salah satu fitur yang dihadirkan oleh Google untuk memudahkan pengguna dalam mencari informasi. Cukup dengan menandai atau melingkari objek yang ingin kita cari, maka Google langsung memberikan hasil yang serupa dengan objek tersebut. Bahkan fitur ini juga dapat mengerjakan persoalan matematika, seperti yang ada di Samsung Galaxy Z Foldable 6 Series. Nah, sepertinya fitur ini akan memiliki kemampuan baru untuk mencari suatu audio.

Fitur Baru Google Circle to Search
Berdasarkan laporan dari Android Authority, dituliskan jika raksasa mesin pencarian tersebut saat ini tengah mengerjakan fitur baru yang mereka sebut dengan “Audio Search”. Secara garis besar, ini fitur yang mirip seperti yang ada di aplikasi SoundHound ataupun Shazam, di mana Circle to Search ini akan merekam audio terlebih dahulu sebelum menampilkan hasil pencarian kita.
Fitur ini sendiri sudah dapat ditemukan dalam aplikasi Google Beta versi 15.32.36, dan untuk menggunakannya kita hanya perlu memunculkan fitur Circle to Search ini terlebih dahulu, lalu tinggal menekan tombol dengan icon not musik yang yang ada di bagian tengah bawah. Nantinya setelah diklik, akan muncul sebuah overlay yang memperlihatkan kalau fitur ini sedang mendengarkan suara yang akan dicari.
Dalam penjelasannya, Android Authority menyebutkan kalau akan ada pemberitahuan kalau Circle to Search juga dapat digunakan untuk mengidentifikasi lagu. Sedikit informasi, fitur ini sendiri baru ada di aplikasi Google Beta versi Fitur ini sendiri sudah dapat ditemukan dalam aplikasi Google Beta versi 15.32.36. Jadi fitur ini baru bisa diakses terbatas oleh para pengguna Beta.