Samsung Umumkan Chip LPDDR5X Tertipis di Industri, Setipis Kuku!
Samsung mengumumkan telah berhasil membuat chip memori LPDDR5X tertipis di industri, dengan hanya 0,65mm saja. Chip memori setipis kuku tersebut sudah memasuki produksi masal, ditargetkan untuk smartphone kelas atas terutama untuk meningkatkan kemampuan AI on-device.

Chip memori tersebut diproduksi menggunakan teknologi proses 12nm dan akan tersedia dalam kapasitas 12GB dan 16GB. Samsung mereka memanfaatkan empat layer untuk mendapatkan kapasitas tersebut, masing-masing berisi dua chip LPDDR DRAM.
Ukurannya yang tipis memungkinkan ruang tambahan pada perangkat mobile seperti smartphone untuk desain termal yang lebih baik. Menurut Samsung, chip memori terbarunya itu menawarkan resistensi panas hingga 21,2% dibanding LPDDR5X generasi sebelumnya.

Samsung mengoptimalkan desain PCB (printed circuit board), EMC (epoxy molding compound), dan proses back-lapping untuk bisa mengurangi profil dari chip tersebut. Lebih lanjut, Samsung berencana mengembangkan LPDDR5X terbarunya ini dengan desain 6 layer dan 8 layer, memungkinkan kapasitas hingga 24GB dan 32GB.
Apakah Samsung bakal menerapkannya pada smartphone flagship Galaxy S25 mendatang tahun depan masih belum diketahui. Namun, hal ini mungkin saja mengingat raksasa asal Korea Selatan tersebut telah menjadikan AI on-device sebagai fokus utama mereka saat ini.
LPDDR5X sendiri sudah mulai merambah ke perangkat mobile lainnya seperti laptop. Untuk diketahui, sejumlah laptop Ryzen AI 300 “Strix Point) menggunakan jenis memori tersebut dan kemungkinan hal yang sama juga bakal terjadi untuk laptop-laptop Intel Core Ultra 200 mendatang.