Review vivo Y19s: Smartphone Rp 1 Jutaan, Baterai 5500mAh, Tahan Air, Desain Keren
Ini adalah vivo Y19s, smartphone Y Series terjangkau terbaru vivo yang hadir dengan beberapa peningkatan menarik.
Penampilannya sudah terlihat lebih modern dengan Ultra O Screen, yang berarti smartphone ini pakai kamera selfie model punch hole. Sebelumnya, Y Series terjangkau masih pakai notch kecil. Nah, smartphone ini hadir dengan baterai besar, 5500 mAh, speaker stereo, Layar 90 Hz, dan rating IP64.
Ini meningkat juga ya, karena pendahulunya hanya punya rating IP54. Selain itu, dari sisi desain smartphone ini terlihat serupa dengan vivo V40 Lite. Bahkan, ada juga sesuatu yang terlihat seperti Aura Light di sini!
Wah, apa ini berarti vivo mau bawa Aura Light ke semua smartphone mereka?
OK, vivo Y19s. Biasanya Y Series dengan kode angka “belasan” seperti ini dipasarkan vivo sebagai smartphone terjangkau di Rp 1 jutaan.
Sepertinya sudah lama banget ya kami tidak mereview vivo Y Series terjangkau seperti ini. Sebelum ini Y Series yang kami review itu ada vivo Y100 5G yang mungkin bisa dikatakan “Y Series premium” dengan banyak fitur.
Nah, buat yang versi terjangkau ini, apa saja sih yang ditawarkan oleh vivo? Kita akan bahas di video review ini, tapi kita mulai dulu dari melihat isi paket penjualannya.
Paket Penjualan:
- unit smartphone
- Charger
- Kabel USB Type C
- Anti-Drop Case
- Screen Protector, terpasang ke layar smartphone
- SIM Tray Ejector
- Paket Dokumen
Jadi, isi paket penjualannya terbilang lengkap di sini ya.
Desain vivo Y19s
vivo Y19s ini disebut menawarkan Dynamic Design, dengan bodi serba flat. Jadi, ini punya layar, frame, dan bodi belakang flat. Nah, untuk frame dan bodi belakang, ini menggunakan polikarbonat. Opsi warnanya ada Glossy Black dan Pearl Silver seperti yang kami pakai untuk pengujian ini.
Dimensinya 165.8 x 76.1 x 8.1 mm. Sementara bobotnya di 198 gram. Jadi, ini terbilang cukup tipis dan masih tidak berat juga. Ingat ya, baterainya 5500 mAh.
Kalau diperhatikan, vivo Y19s ini terlihat mirip dengan vivo V40 Lite yang pernah kami uji beberapa waktu lalu ya. Nah, mirip kan, hanya beda di camera bump smartphone ini sedikit lebih lebar saja.
vivo menyebutkan smartphone ini punya rating IP64, yang berarti kedap debu dan tahan siraman air. Jadi, kalau kehujanan, aman ya ini. Tapi, ingat, ini bukan yang berarti aman kalau kecemplung air ya.
Selain itu, vivo juga mengklaim kalau smartphone ini menawarkan durabilitas ekstra dengan sertifikasi SGS 5-Star Drop Resistance dan Military-Grade Certification. Sementara casing bawaan smartphone ini juga disebut sebagai Anti-Drop Case. Kombinasi hal-hal ini diharapkan membuat smartphone ini jadi lebih durable, tidak mudah rusak saat tidak sengaja terjatuh.
Eh, apa? Minta dibuktikan pake drop test? Smartphone itu, mau harganya berapa pun, sebaiknya dijaga baik-baik ya, jangan dijatuhkan apalagi dibanting. Lagipula, belum ada brand smartphone yang menanggung kerusakan karena jatuh di garansi mereka.
Sisi-sisi Smartphone
Sisi Kanan: tombol power yang merangkap sebagai fingerprint scanner, serta ada juga tombol volume up/down
Sisi Atas: grill speaker
Sisi Kiri: SIM tray triple slot
Sisi Bawah: audio jack 3.5 mm, lubang microphone, port USB Type-C, dan grill speaker.
Jadi, terlihat ada dua speaker di sini.
Untuk kualitas suaranya, menurut kami ini ya memang ada di kelas smartphone terjangkau. Kita belum bisa mengharapkan kualitas yang luar biasa ya. Setidaknya ini sudah dual speaker dengan volume yang cukup lantang. Pengalaman nonton drakor juga jadi oke di sini, karena speakernya yang sudah stereo.
Nah, terkait volume suara, ada Audio Booster yang memungkinkan kita untuk mengatur volume speaker hingga “300%”. Jadi ini akan bermanfaat semisal kita sedang video call atau meeting online di outdoor yang sedang ramai, sementara earphone kita ketinggalan.
Sisi Depan:
- Layar 6.68” – IPS
- Resolusi 1608 × 720 piksel
- Refresh Rate: up to 90 Hz
Dari hasil pengujian kami, layar ini memiliki tingkat brightness mencapai 695 nits dalam ruangan, dan bisa mencapai 705 nits untuk simulasi outdoor. Sementara untuk color gamut-nya, smartphone ini memiliki Gamut Coverage 99.3% sRGB, dan Gamut Volume 122% sRGB.
- Terkait bezel layar, ini cukup tipis untuk sisi kiri dan kanan layar. Tapi memang, untuk bezel bawah layar terbilang agak tebal.
Kemudian di bezel atas layar terdapat earpiece. Ada kamera selfie di punch hole di area tengah atas layar, ini adalah:
- 5MP Front Camera, f/2.2, Fix Focus
- Video Rec. up to 1080p 30
Sisi Belakang:
- Kamera Utama 50MP HD Main Camera, f/1.8, Auto Focus
- untuk video rec. mendukung sampai 1080p30.
- Fitur: 50MP, Panorama, Documents, Slo-mo (720p 120 FPS), time-lapse, pro (photo), Live Photo, Night Mode, dan Portrait Mode
- Kamera Bonus
- LED Flash
Lalu, ada juga Dynamic Light. Ya, ini ternyata bukan Aura Light seperti yang ada di V Series. Ini fungsinya lebih sebagai notification light.