Samsung Galaxy A56 Nongol Dalam Bocoran Render, Desain Kamera Anyar!

Author
Mahfud
Reading time:
November 26, 2024

Samsung Galaxy A56 baru-baru ini muncul dalam bocoran gambar render, dengan peluncurannya yang diketahui pada awal tahun depan. Dari bocoran render tersebut terlihat bahwa penerus Galaxy A55 idaman banyak orang itu bakal membawa perubahan desain pada bump kamera dibandingkan generasi sebelumnya.

Galaxy A56 design render

Jika Galaxy A55 punya desain bump kamera terpisah untuk masing-masing sensor, yang serupa dengan bahasa desain Galaxy A-Series lainnya, pada Galaxy A56 akan mengusung bump kamera menyatu berbentuk pil atau oval untuk ketiga sensor. Sementara itu, lampu LED flash ditempatkan di luar bump kameranya.

Di samping itu, bezel layar bagian bawah juga tampak lebih tipis dari sebelumnya, membuat perangkat tersebut tampil lebih modern. Samsung juga memberikan aksen “Key Island”, di mana sisi frame bagian tombol dibuat lebih menonjol. Terdapat beberapa garis antena pada bagian frame, mengindikasikan material aluminium atau metal.

Selain perubahan desain, Galaxy A56 sendiri menurut rumornya akan membawa sejumlah upgrade pada segi spesifikasi. Salah satunya adalah kamera selfie 12MP dengan sensor yang jauh lebih baik dari generasi sebelumnya. Kemampuan pengisian dayanya juga meningkat jadi 45W dari sebelumnya 25W.

samsung galaxy a56

Untuk urusan performa, smartphone tersebut diprediksi bakal diotaki chipset Exynos 1580, yang digadang-gadang membawa peningkatan signifikan. Dikatakan SoC tersebut bakal memiliki performa setara dengan Snapdragon 888 yang ada pada Galaxy S21 Ultra, berdasarkan bocoran hasil benchmark Geekbench baru-baru ini.

Samsung Galaxy A56 diyakini bakal debut sekitar bulan Maret 2025 mendatang, setelah peluncuran jajaran flagship Galaxy S25 Series, yang mungkin akan berlangsung pada bulan Januari 2025. Namun, sekali lagi bahwa informasi ini masih rumor ya. Belum ada konfirmasi resmi dari Samsung untuk saat ini.

Sumber

Load Comments

Reviews

June 7, 2025 - 0

Review iQOO Neo 10: Smartphone Snapdragon 8s Gen 4 di Rp 5 Jutaan!

Ini iQOO Neo 10, smartphone kencang pertama di Indonesia yang…
June 5, 2025 - 0

Review Advan X1: Smartphone dari Merek Indonesia!

Advan akhirnya perkenalkan smartphone barunya di tahun 2025! Ini adalah…
June 5, 2025 - 0

Review iQOO Z10: Smartphone Android Baterai Terbesar Terawet di Indonesia!

Ini adalah iQOO Z10, smartphone dengan baterai paling besar di…
June 3, 2025 - 0

Review Infinix GT 30 Pro: Gaming Kencang, Kamera Oke, Harga Terjangkau!

Infinix GT 30 PRO, ini andalan terbaru dari Infinix untuk…

Accessories

February 21, 2025 - 0

Review Baseus Bowie MC1: OWS Tampilan Unik Dengan Harga Terjangkau!

Ini adalah Baseus Bowie MC1, OWS atau Open Wearable Stereo …
June 18, 2024 - 0

Review Kiip TH90: Wireless Headphone Over-Ear Rp 300 ribuan, Suara Makin Lama Makin Bagus

Mencari headphone berkualitas dengan harga terjangkau sering kali menantang, tapi…
April 23, 2024 - 0

Dua Speaker Bluetooth Tahan Air Xiaomi Terindikasi Akan Masuk Indonesia

Beberapa waktu lalu Xiaomi memperkenalkan dua speaker Bluetooth untuk keperluan…
December 27, 2023 - 0

Review CMF Buds Pro: Rp 700 Ribuan, Suara Jernih dan Punya Tiga Mode ANC

Nothing memasarkan produk baru lewat sub-brand baru mereka yaitu CMF,…

Wearables

May 28, 2025 - 0

Review Soundcore Liberty 5: Acuan Kelas Atas untuk TWS Harga Rp 1 Jutaan

Ini adalah TWS berkelas yang harganya terjangkau. Di Jepang dan…
May 16, 2025 - 0

Review Huawei Watch Fit 4 Series: Lineup Smartwatch Baru Huawei yang Stylish dan Kaya Fitur!

Ini adalah Huawei Watch Fit 4 Series, line-up smartwatch terbaru …
May 15, 2025 - 0

Review Advan Eclipse: OWS Salah Harga? Terjangkau Tapi Suara Mantap!

Advan Eclipse, ini sebuah open ear TWS alias OWS baru…
May 8, 2025 - 0

Review Amazfit BIP 6: Smartwatch Rp 1.2 Jutaan Terbaik?

Kita sudah beberapa kali me-review smartwatch Amazfit. Mulai dari T-Rex…