Bocoran Tanggal Rilis Samsung Galaxy S25 Series Beredar!
Mungkin sudah jadi rahasia umum kalau Samsung Galaxy S25 Series bakal meluncur awal tahun depan. Nah, lewat bocoran terbaru, tanggal rilis spesifik smartphone flagship terbaru dari Samsung tersebut terungkap yakni pada 22 Januari 2025 mendatang.

Informasi ini datang dari leakster Evan Blass. Ia membagikan gambar yang disinyalir sebagai undangan peluncuran Galaxy S25 Series di Italia. Selain menampilkan sudut smartphone, poster itu bertuliskan “Galaxy Unpacked” dan “22 Januari 2025” dalam bahasa Italia.
Galaxy S25 Series sendiri dikabarkan bakal terdiri dari tiga model yakni Galaxy S25 reguler, S25 Plus, dan S25 Ultra. Menurut bocoran, model Ultra akan secara eksklusif memakai Snapdragon 8 Elite sementara kedua model lain masih belum bisa dikonfirmasi pasti.
Ada rumor Galaxy S25 dan Galaxy S25 Plus akan kembali menggunakan chipset Exynos dari Samsung dan untuk beberapa wilayah memakai Snapdragon 8 Elite. Namun, ada kabar kecil kalau Exynos 2500 batal dipakai pada Galaxy S25 Series mendatang.
Terlepas dari chipset, Galaxy S25 Series kabarnya tidak akan membawa perubahan signifikan ketimbang generasi sebelumnya, meskipun untuk model Ultra bakal dapat upgrade kamera. Samsung bakal lebih menekankan peningkatan fitur-fitur AI baru, ketimbang upgrade hardware besar-besaran.