Galaxy S25 Ultra Resmi Diumumkan, Ini Spesifikasi dan Harganya!

Author
Irham
Reading time:
January 23, 2025

Samsung akhirnya resmi meluncurkan Galaxy S25 Ultra secara global, smartphone flagship terbaru yang membawa sederet pembaruan signifikan di sektor desain, performa, dan fitur. Kehadiran Galaxy S25 Ultra ini juga telah dikonfirmasi untuk pasar Indonesia, dengan sesi pre-order yang dimulai pada 23 Januari 2025.

s25 ultra

Desain Lebih Ramping

Galaxy S25 Ultra hadir dengan perubahan desain dibanding pendahulunya, Galaxy S24 Ultra. Dengan frame titanium yang lebih ramping dan sudut melengkung, perangkat ini terasa lebih nyaman digenggam.

onlineexclusive sm s938 galaxys25ultra lside titaniumpinkgold 241114

Ketebalannya juga berkurang menjadi 8,2 mm dari sebelumnha 8,6mm, sementara bobotnya turun ke 218 gram dari sebelumnya 232gram. Ini membuatnya lebih ringan tanpa mengorbankan kekuatan material.

Layarnya menggunakan panel Dynamic AMOLED 2X berukuran 6,9 inci QHD+ , dengan refresh rate adaptif 1–120Hz. Layar juga dilengkapi Vision Booster dan Adaptive Color Tone.

Spesifikasi Kamera

Smartphone ini membawa konfigurasi Quad-Camera, dengan sensor utama 200 MP (OIS F1.7, FOV 85˚) dengan OIS. Ada juga kamera ultra-wide 50 MP OIS  (F1.9, FOV 120˚) dan dua kamera telephoto 50 MP  OIS F/3.4  dengan 5x optical zoom, serta 10 MP F2.4 OIS, dengan 3x optical zoom. Sedangkan kamera selfienya menggunakan 12MP F2.2, FOV 80.˚

s25 ultra camera

Tidak hanya dari sensor, Samsung meningkatkan kemampuan kamera mulai dari level chip. Galaxy S25 Series dilengkapi ProScaler dan mDNIe baru yang dibenamkan di dalam SoC, dimana teknologi ini menggunakan pemrosesan AI untuk peningkatan kualitas gambar hingga 40%.

Untuk penggemar fotografi minim cahaya, teknologi baru seperti Filter Spatio Temporal di chip, dapat memastikan hasil yang tajam dan detail bahkan dalam kondisi gelap.

SoC Snapdragon 8 Elite for Galaxy

Smartphone ini ditenagai dengan SoC Snapdragon 8 Elite for Galaxy, Galaxy S25 Ultra yang tentunya menawarkan peningkatan performa dari generasi sebelumnya. Samsung mengklaim, peningkatan yaitu hingga 40% pada NPU, 37% pada CPU, dan 30% pada GPU dibandingkan model sebelumnya.

Ada dukungan Ray tracing dan Vulkan Engine, yang bakal membuat pengalaman gaming lebih mulus. Selain itu juga dilengkapi  sistem pendingin Vapor Chamber yang lebih besar, untuk membantu menjaga suhu perangkat tetap stabil. Sementara itu, untuk RAM, Samsung hanya menghadirkan satu opsi yaitu 12GB LPDDR5X, dengan opsi Storage 256GB, 512GB dan 1TB UFS 4.0.

Fitur-Fitur AI

galaxy s25 ultra feature visual circle to search 510x370 rgb 250110

Fitur AI menjadi pastinya jadi salah satu keunggulan  utama di Galaxy S25 Ultra. Dengan dukungan One UI 7 berbasis Android 15, Samsung menghadirkan teknologi Galaxy AI dan Gemini AI yang mampu menyelesaikan tugas kompleks.

Sebelumnya ada 12 fitur AI yang ada di ekosistem Galaxy AI. Kini dengan penambahan 9 fitur AI terbaru, setidaknya ada total 21 fitur AI yang dibenamkan di smartphone Galaxy S25 Series, diantaranya:

  • On Device: Routine, Live translate, Call recording, Call Transcript, Call Summary, Now Brief, Gallery Search, Audio Eraser, Audio Trim.
  • Cloud: Circle to Search, Gemini Live, SmartThings AI, Bixby, Emoji Maker, Read Aloud, Portrait Studio, Drawing Assist.
  • Hybrid: AI Select, Seamless Action Across app, Writing Assist, Generative Edit.

Baterai dan Sistem Keamanan

Galaxy S25 Ultra dilengkapi baterai 5.000 mAh dengan pengisian cepat hingga 45W melalui kabel. Wireless charging mendukung hingga 15W, ditambah fitur Wireless PowerShare untuk mengisi daya perangkat lain.

Di sisi keamanan, perangkat ini menghadirkan teknologi mutakhir, termasuk Knox dengan Post-Quantum Cryptography, yang dirancang untuk melindungi data pribadi dari ancaman masa depan.

Harga dan Ketersediaan

Di Indonesia, Galaxy S25 Ultra akan tersedia dalam tiga varian penyimpanan:

  • 12GB + 256GB: Rp 22.999.000
  • 12GB + 512GB: Rp 24.999.000
  • 12GB + 1TB: Rp 28.999.000

Perangkat ini tersedia dengan opsi warna Titanium Silver Blue, White Silver, Grey, dan Black. Selain itu, warna eksklusif online seperti Pink Gold, Jetblack, dan Jade Green juga tersedia di Samsung.com.

Bagi konsumen yang melakukan pre-order, Samsung menawarkan berbagai promo, termasuk free storage upgrade, cashback hingga Rp 8,9 juta, dan paket data eSIM Telkomsel senilai Rp 900 ribu.

Load Comments

Reviews

February 3, 2025 - 0

Tes Kamera, Fitur Baru, dan Edit Video 4K60 di Samsung Galaxy S25 Ultra: MANTAP!

Setelah kemarin kami sempat memamerkan video pendek berdurasi 4 menitan…
January 28, 2025 - 0

Tes Video 8K30 Kamera Ultrawide Baru Samsung Galaxy S25 Ultra

Sudah tahu kan kalau kemarin Samsung telah resmi mengumumkan kehadiran…
January 24, 2025 - 0

Review Redmi Note 14 Pro+ 5G: Smartphone Redmi Terbaik 2025?

Ini adalah Redmi Note 14 Pro+ 5G, smartphone Redmi terbaik…
January 23, 2025 - 0

Preview Samsung Galaxy S25 & S25+: Lebih TERJANGKAU dengan Snapdragon 8 Elite

Samsung Galaxy S25 dan S25+ ini hadir sebagai smartphone flagship…

Accessories

June 18, 2024 - 0

Review Kiip TH90: Wireless Headphone Over-Ear Rp 300 ribuan, Suara Makin Lama Makin Bagus

Mencari headphone berkualitas dengan harga terjangkau sering kali menantang, tapi…
April 23, 2024 - 0

Dua Speaker Bluetooth Tahan Air Xiaomi Terindikasi Akan Masuk Indonesia

Beberapa waktu lalu Xiaomi memperkenalkan dua speaker Bluetooth untuk keperluan…
December 27, 2023 - 0

Review CMF Buds Pro: Rp 700 Ribuan, Suara Jernih dan Punya Tiga Mode ANC

Nothing memasarkan produk baru lewat sub-brand baru mereka yaitu CMF,…
September 12, 2023 - 0

Review Brica B Steady Pro Ultimate: Pakai Gimbal Smartphone untuk Apa?

Mungkin kamu pernah bertanya, untuk apa sebenarnya gimbal smartphone? Ketika datang…

Wearables

November 6, 2024 - 0

JBL Tour PRO 3 dan Live 3 Resmi Hadir di Indonesia

JBL secara resmi meluncurkan jajaran True Wireless Stereo (TWS) premium…
October 25, 2024 - 0

Review Huawei Watch D2: Bisa Monitoring Tekanan Darah Dimanapun dan Kapanpun Dengan Fitur ABPM!

Ini adalah Huawei Watch D2, smartwatch pertama di Indonesia yang…
September 25, 2024 - 0

Review Huawei Watch GT 5 Pro: Smartwatch dengan Desain Keren, Mewah, Fitur Melimpah, Baterai Tahan Lama!

Ini adalah Huawei GT5 Pro, smartwatch kelas flagship dari Huawei…
March 26, 2024 - 0

Bose Ultra Open Earbuds Resmi Rilis Indonesia, Berapa Harganya?

Bose secara resmi meluncurkan Bose Ultra Open Earbuds, perangkat true…