Ulasan Hasil Foto Hitam-Putih Huawei P9

Author
Dedy Irvan
Reading time:
May 8, 2016

Apakah P9 bisa menghasilkan foto hitam-putih yang baik?

Oke, sisi estetika, seni, dan komposisi tentu tidak bisa dikendalikan oleh kamera. Beberapa poin yang ingin kami perhatikan adalah: Kontras, noise (dan noise reduction), detail di sisi gelap, dan detail di sisi terang.

Catatan Penting: Pada dasarnya foto-foto hasil pemotretan dengan Huawei P9 dalam artikel ini tidak melalui proses edit kontras, warna, tone, dan ketajaman (kecuali jika dituliskan pada caption). Sebagian foto sudah di-crop untuk menunjukkan kualitas tertentu. Foto-foto setelah kesimpulan adalah contoh foto yang belum diedit dan belum diubah ukurannya sama sekali.

Huawei P9-P9plus (1)

Kontras

Untuk melihat apakah kontrasnya cukup baik, kami mencari obyek kaya dengan gelap-terang yang perbedaannya cukup jauh. Kebetulan, ruang rias para model Huawei berada di tengah ruang pamer. Kebetulan sekali, banyak di antara mereka yang menggunakan baju berwarna hitam. Ya, cocok sekali untuk menelaah kontras.

Perbandingan gelap terang pada foto di dalam ruangan terasa sangat baik sekali. Tanpa edit, kami bisa merasakan kontras yang sangat tinggi. Di luar ruangan, dalam kondisi terang, kami merasa bahwa kontras cukup baik, meski kadang masih terasa rendah. Mungkin hal ini terjadi untuk menghindari terjadinya kehilangan detail. Bagi kami, kontras rendah bukan masalah besar, karena masih bisa diedit. Kontras yang terlalu tinggi hingga detail hilang adalah masalah. Mari kita lihat masalah detail tersebut di poin berikutnya.

Huawei-P9-BW-contrast
Foto ini dibuat dengan setting AUTO. Perhatikan baju perias dan yang model yang dirias. Meski gelap, masih ada banyak sekali detail. Sementara itu, perhatikan lampu di meja rias. Meski amat terang, bentuk lampu semua masih terdefinisi dengan sangat baik. -foto ini sudah diperkecil, untuk hasil besarnya, lihat di sisi bawah halaman ini.

 

Detail di sisi gelap dan terang

Umumnya hal ini dikenal para fotografer dengan nama dynamic range. Tapi untuk mempermudah, mari kita bahas masalah detail di sisi tergelap dan sisi paling terang.

Saat beristirahat di antara 2 acara Huawei, kami berkesempatan memotret di sebuah taman di bawah terik matahari. Jamur besar berwarna putih, dengan detail di permukaannya dan bayangan di bawahnya, menjadi obyek yang pas untuk menguji dynamic range.

Sisi gelap dalam foto hitam-putih dengan Huawei P9 ini terlihat sangat kaya detail. Mungkin mata awam akan susah melihatnya, tapi kami yakin tetap akan merasakannya. Di dalam ruangan, hal ini terasa sangat baik sekali. Akan tetapi, di bawah terik matahari dengan kontras super tinggi, kami menemukan sesuatu yang amat menarik. Meski bayangan sudah terlihat amat gelap, hasil foto dari Huawei P9 ini masih menyediakan detail yang lengkap.

Huawei-P9-BW-shadow
Kiri: Hasil foto asli dengan bayangan yangh cukup gelap. Kanan: Kami coba untuk “mengangkat” detail di bawah bayangan dengan software editing. Ternyata masih tersedia sangat banyak detail yang bisa ditampilkan.

 

Sisi terang adalah sisi yang sangat dijaga oleh Huawei P9. Meski dalam mode auto, Huawei P9 cenderung untuk berusaha menjaga agar sisi paling terang tidak hilang dan menjadi warna putih saja.

Huawei-P9-BW-highlight
Jamur berwarna putih di bawah terik matahari. Detail di sisi terang ini terjaga sangat lengkap.

 

Noise dan noise reduction

Dalam foto hitam-putih, noise terlihat terjaga rendah sekali. Meski pemotretan dilakukan dalam ruangan, noise tetap rendah. Hal ini tampaknya terjadi karena kamera ini memiliki kecenderungan untuk mempertahankan agar ISO terjaga tetap rendah. Noise yang tampil pun terasa tidak terlalu aneh bentuknya. Meski belum mendekati apa yang disebut grain-like (seperti grain pada film), akan tetapi sudah cukup baik bentuknya.

Noise reduction terasa tidak terlalu agresif di ISO rendah. Sementara di ISO tinggi, terkadang kita masih bisa melihat ada efek dari noise reduction yang mengakibatkan detail-detail kecil berkurang. Lucunya, karena P9 selalu menggunakan ISO rendah, bahkan foto model di bawah ini pun (yang diambil di dalam ruangan) masih tercatat menggunakan ISO 100.

 

Huawei-P9-BW-detail
Foto dalam ruangan ini masih menyimpan cukup banyak detail. Noise reduction tidak menghancurkan detail rambut terlalu jauh, meski sudah mulai terlihat efeknya.

 

mon
Ini adalah foto asli dari foto yang di-zoom dan crop di atas.

 

Ketajaman dan Detail Hasil Foto

Dalam mode hitam putih, kami melihat bahwa ketajaman hasil foto sudah sangat baik. Terkadang kami menemukan adanya halo sebagai efek dari over-sharpening, terutama pada benda berwarna hitam. Akan tetapi, lucunya halo ini tidak konsisten bermunculan di mana-mana. Jadi, secara umum foto akan tampil cukup baik dan tajam. Akan tetapi, Anda tetap dapat menambah ketajamannya dengan efek sharpening dan memperoleh detail ekstra.

Huawei-P9-BW-wood
Foto ini di-crop 100% dari foto kayu di bawahnya. Perhatikan detail yang bisa diperoleh. Anda bahkan masih bisa menguras detailnya lagi dengan tools sharpening.

 

Huawei-P9-BW-wood-whole

Di halaman berikutnya Anda akan menemui kesimpulan kami, lengkap dengan hasil-hasil foto hitam-putih “mentah” dari Huawei P9 ini yang bisa Anda analisa sendiri

Load Comments

Reviews

March 27, 2024 - 0

Review Haylou RS5: Smartwatch Murah yang Tidak Murahan!

Pengoperasian Nah untuk pengoperasian, biasanya pengguna akan mulai dengan mengoperasikan…
March 25, 2024 - 0

Review Xiaomi 14: Xiaomi Resmi Terbaik 2024 dengan Kamera Flagship Leica

Spesifikasi SoC: Qualcomm Snapdragon 8 Gen 3 Ya, smartphone ini…
March 25, 2024 - 0

Review ASUS ROG Phone 8: HP Gaming Terbaik 2024 (Lagi)

Spesifikasi Internal Snapdragon 8 Gen 3 (4 nm TSMC) RAM…
March 21, 2024 - 0

Review Infinix Note 40: HP 2 Jutaan Terbaik 2024? KINGFINIX LAGI?

Spesifikasi SoC: MediaTek Helio G99 Ultimate Untuk yang bertanya-tanya, ini…

Accessories

December 27, 2023 - 0

Review CMF Buds Pro: Rp 700 Ribuan, Suara Jernih dan Punya Tiga Mode ANC

Pengalaman Penggunaan Pairing/Aplikasi Smartphone Untuk menghubungkan earbuds CMF Buds Pro…
September 12, 2023 - 0

Review Brica B Steady Pro Ultimate: Pakai Gimbal Smartphone untuk Apa?

Mungkin kamu pernah bertanya, untuk apa sebenarnya gimbal smartphone? Ketika datang…
October 14, 2022 - 0

Review Razer Kishi V2 (iPhone): Reponsif, Nyaman Digenggam

Pengalaman Penggunaan Razer Kishi V2 membutuhkan aplikasi tambahan yang disebut…
September 21, 2022 - 0

Review Aksesoris RAPA: Berkelas dan Bikin Smartphone Tampil Beda

Pengujian Wireless Charging Kita tes powerbank ini dengan iPhone 13…

Wearables

March 26, 2024 - 0

Bose Ultra Open Earbuds Resmi Rilis Indonesia, Berapa Harganya?

Bose secara resmi meluncurkan Bose Ultra Open Earbuds, perangkat true…
March 22, 2024 - 0

Infinix Turut Luncurkan Dua Smartwatch Baru: Watch GT Pro dan Watch 1

Selain meluncurkan lini ponsel Note 40 Series di Indonesia, ternyata…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…
October 3, 2023 - 0

Review Samsung Galaxy Watch6 Classic: Smartwatch Fashionable Tipe Klasik, yang Terbaik!

Samsung Galaxy Watch6 Classic hadir kembali, setelah di seri Watch5…